Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kompak Turun! Ini Daftar Harga BBM Oktober 2022 Pertamina, Shell, Vivo dan BP AKR

Harga BBM Pertamina, Shell, BP AKR dan VIVO kompak turun per 1 Oktober 2022. Berikut ini daftar harga BBM terbaru di SPBU.
Petugas mengganti papan informasi jelang kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di sebuah SPBU, Jakarta, Sabtu (3/9/2022). Pemerintah menetapkan harga Pertalite dari Rp7.650 per liter menjadi Rp10 ribu per liter, Solar subsidi dari Rp5.150 per liter jadi Rp6.800 per liter, Pertamax nonsubsidi naik dari Rp12.500 jadi Rp14.500 per liter berlaku pada Sabtu 3 September 2022 mulai pukul 14.30 WIB. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/wsj.
Petugas mengganti papan informasi jelang kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di sebuah SPBU, Jakarta, Sabtu (3/9/2022). Pemerintah menetapkan harga Pertalite dari Rp7.650 per liter menjadi Rp10 ribu per liter, Solar subsidi dari Rp5.150 per liter jadi Rp6.800 per liter, Pertamax nonsubsidi naik dari Rp12.500 jadi Rp14.500 per liter berlaku pada Sabtu 3 September 2022 mulai pukul 14.30 WIB. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/wsj.

Bisnis.com, JAKARTA - Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) pada sejumlah stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) seperti Pertamina, Shell, BP AKR dan Vivo kompak turun per 1 Oktober 2022.

Dikutip dari laman resmi Pertamina, Senin (3/10/2022), penurunan harga terjadi pada BBM jenis Pertamax RON 92 dan Pertamax Turbo RON 98. Harga Pertamax terbaru adalah Rp13.900 per liter atau turun dari sebelumnya Rp14.500.

Sementara itu, Shell Indonesia mengumumkan penurunan harga BBM jenis Shell Super RON 92, Shell V-Power RON 95, dan V-Power Nitro + RON 98. Harga Shell Super saat ini Rp14.150 per liter atau turun dari sebelumnya Rp15.420 per liter.

PT Vivo energi Indonesia sebagai pemilik SPBU Vivo juga menurunkan harga BBM jenis Revvo 92 dan Revvo 95. Untuk Revvo 92 dibanderol Rp14.140/ per iter dari sebelumnya Rp15.400 per liter.

Adapun, untuk BP AKR, mengumumkan penurunan harga BBM BP 90, BP 92 dan BP 95. Harga BP 92 turun dari sebelumnya Rp14.990 jadi Rp14.150 per liter.

Kemudian, harga Pertamax Turbo terbaru adalah Rp14.950 dari sebelumnya Rp15.900/liter. Sementara BBM dengan RON yang sama dari Shell, yaitu V-Power Nitro + kini jadi Rp15.230 per liter dari sebelumnya Rp16.510 per liter.

Akan tetapi, harga BBM Pertamina dan Shell bisa berbeda tergantung wilayahnya. Misalnya, Pertamax di Provinsi Sumatra Utara dijual Rp14.200 per liter sementara Shell dijual Rp14.460.

Sebagai informasi, penurunan harga sejumlah BBM di dalam negeri ini merupakan imbas pelemahan harga minyak dunia di pasar global. Secara kuartalan, harga komoditas itu turun untuk pertama kalinya dalam dua tahun terakhir.

Berikut daftar harga BBM terbaru Pertamina, Shell, VIVO, dan BP AKR:

1. Harga BBM Pertamina

Pertamax Rp13.900/liter
Pertamax Turbo Rp14.950/liter
Dexlite Rp17.800/liter
Pertamina Dex Rp18.100/liter

2. Harga BBM Shell

Shell Super Rp14.150/liter
Shell V-Power Rp14.840/liter
V-Power Nitro + Rp15.230/liter
V-Power Diesel Rp18.450/liter

3. Harga BBM Vivo

Revvo 92 Rp14.140/liter
Revvo 95 Rp14.830/liter

4. Harga BBM BP AKR

BP 90 Rp14.050/liter
BP 92 Rp14.150/liter
BP 95 Rp14.840/liter
BP Diesel Rp17.990/liter.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rahmi Yati
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper