Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wakatobi Patuno Resort By Sahid Jadi Bagian dari GTRA Summit 2022

Wakatobi Patuno Resort by Sahid menjadi saksi dari gelaran Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA Summit) 2022 yang dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo.
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Iriana Jokowi melepas tukik penyu bersama masyarakat, di Patuno Resort, Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara, Kamis (09/06/2022)./Setkab
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Iriana Jokowi melepas tukik penyu bersama masyarakat, di Patuno Resort, Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara, Kamis (09/06/2022)./Setkab

Bisnis.com, JAKARTA – Wakatobi Patuno Resort by Sahid turut ambil bagian dalam perhelatan Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA Summit) 2022 yang dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo dan beberapa menteri, Kamis (9/6/2022).

Selain itu, Presiden Jokowi beserta Ibu Negara Iriana Jokowi juga sempat melakukan pelepasan tukik di Wakatobi Patuno Resort by Sahid beserta menteri lainnya.

GTRA sendiri adalah tim yang dibentuk sesuai dengan arahan Jokowi yang tertuang dalam Peraturan Presiden No. 86/2018. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian selaku Ketua Tim Reforma Agraria Nasional dan Menteri Agraria dan Tata Ruang serta Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan berperan sebagai Wakil Ketua Tim Reforma Agraria Nasional.

Dilansir keterangan resmi dari Sahid, Senin (13/6/2022), kegiatan ini digelar di Wakatobi, Sulawesi Tenggara dengan landasan bahwa potensi pariwisata dan ekonomi kreatif di daerah ini sangat besar. Dengan adanya kegiatan ini, maka diharapkan dapat membangkitkan ekonomi, wisata, dan lapangan kerja di kawasan sekitar.

Kunjungan kerja Presiden dan para menteri ke Wakatobi juga ditujukan untuk meresmikan jembatan kapal ferry di Pulau Kaledupa, Tomia, Binongko. Selain itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno juga menghadiri undangan program GTRA Summit 2022.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan dampak positif dari adanya GTRA Summit 2022 di Pulau Wakatobi membuat okupansu kamar hotel dan homestay penuh. Bahkan, ia pun mengaku tidak kebagian kamar di Wakatobi Patuno Resort by SAHID akibat tingginya hunian kamar selama periode GTRA Summit 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper