Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dukung Pemulihan Ekonomi, Airlangga Dorong Digitalisasi Toko Kelontong

Airlangga Hartarto mendorong para UMKM toko kelontong agar terus memiliki semangat perubahan yang inovatif dan adaptif di era digitalisasi.
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menyampaikan paparan saat Refleksi Capaian 2021 dan Outlook Ekonomi 2022 di kantor Kementerian Koordinator Perekonomian, Jakarta, Kamis (30/12/2021). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menyampaikan paparan saat Refleksi Capaian 2021 dan Outlook Ekonomi 2022 di kantor Kementerian Koordinator Perekonomian, Jakarta, Kamis (30/12/2021). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto berharap ke depannya peritel tradisional pemilik toko kelontong lebih banyak memanfaatkan teknologi digital, termasuk dengan cara bergabung ke dalam marketplace.

Selain itu, dia juga mendorong para UMKM dan toko kelontong agar terus memiliki semangat perubahan yang inovatif dan adaptif untuk menjadi lebih baik lagi ke depannya.

Hal tersebut disampaikan Airlangga pada perayaan hari jadi ke-14 Sampoerna Retail Community (SRC) sekaligus merayakan jumlah anggotanya yang mencapai 160.000 toko kelontong di seluruh Indonesia.

Airlangga mengatakan kehadiran toko kelontong SRC juga turut berkontribusi sebagai penggerak perekonomian lokal maupun nasional, dan siap untuk ikut andil dalam pemulihan ekonomi di Tanah Air.

Airlangga mengatakan UMKM, baik itu pedagang besar maupun eceran, menjadi salah satu yang memberikan kontribusi besar pada pemulihan ekonomi di kuartal-1 2022.

“Saya mengucapkan selamat kepada seluruh UMKM dan toko kelontong tergabung dalam SRC yang telah membawa perubahan bagi mereka dan masyarakat sehingga memberikan dampak positif bagi perekonomian Indonesia, khususnya pemulihan ekonomi nasional pascapandemi,” kata Menko Airlangga dalam keterangan tertulisnya, Senin (30/5/2022).

Dikatakannya, pada kuartal 1/2022, Indonesia berhasil tumbuh 5,01 persen atas kontribusi dari pemerintah pusat, daerah, dan seluruh pemangku kepentingan, termasuk UMKM toko kelontong, dalam pengendalian pandemi sekaligus menggerakkan kembali roda perekonomian nasional.


Sementara itu, Head of Commercial Business Development Sampoerna Rima Tanago menyatakan perjalanan 14 SRC tahun ini, kata Rima, dimaknai sebagai proses penting dalam transformasi toko kelontong menjadi adaptif dan inovatif terhadap kebutuhan masyarakat masa kini.

“Di usia ke-14 tahun ini, kami ingin merayakannya bersama seluruh masyarakat Indonesia serta toko kelontong, mitra dan partner atas kontribusi SRC sebagai toko kelontong masa kini yang sejak dulu berdampak dalam membawa perubahan terhadap pemilik toko kelontong dan keluarga, serta membantu banyak keluarga Indonesia dalam memenuhi kebutuhannya sehari-hari,” ujarnya.

Rima berharap kehadiran SRC yang berkomitmen akan menggerakkan masyarakat dalam mendukung UMKM dengan cara berbelanja di toko kelontong.

“Kehadiran toko kelontong di Indonesia sudah dekat dengan masyarakat sejak zaman dulu. Sehingga, warisan dan tradisi ini perlu terus dijaga. Itu sebabnya kami juga giat dalam mendukung digitalisasi toko kelontong dengan merilis aplikasi AYO SRC TOKO yang sistemnya selalu diperbaharui dari waktu ke waktu sehingga toko kelontong dapat menyesuaikan dengan era digital,” ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Indra Gunawan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper