Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Star Asia Land Tawarkan Hunian Baru di Jaksel Harga Rp1 miliar

Star Asia Land menawarkan hunian Pondok Pinang 88 Residence dengan harga mulai dari Rp1 miliar
Foto aerial kendaraan melintas di simpang susun antara Jalan Tol Pondok Pinang-TMII & Jalan Tol Depok-Antasari serta Jalan TB Simatupang di Jakarta, Senin (30/3/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha
Foto aerial kendaraan melintas di simpang susun antara Jalan Tol Pondok Pinang-TMII & Jalan Tol Depok-Antasari serta Jalan TB Simatupang di Jakarta, Senin (30/3/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - Star Asia Land tawarkan hunian yang mengusung konsep desain fungsional, compact, dan nyaman dengan harga mulai Rp1 miliar di daerah Jakarta Selatan (Jaksel). 

Direktur Star Asia Land Baron Respati mengatakan Pondok Pinang 88 Residence dikembangkan sebagai hunian sehat masa kini, smart serta compact dimana dan desain hunian dipercayakan kepada Architect Aksaramatra Studio.

Pondok Pinang 88 Residence berada di lokasi strategis berada hanya 5 menit dari Pondok Indah Mall, persisnya terletak di Jalan Kesehatan Raya 88, Jakarta Selatan. Lokasi ini juga diapit oleh 2 pintu tol. 

"Konsep desain hunian Pondok Pinang 88 Residence adalah industrial modern dengan konsep compact dan comfort concept sehingga para buyer akan mendapatkan suatu hunian 4 lantai dengan fungsi ruang yang lengkap dan punya nuansa desain interior mixing yang sangat baik," ujarnya dalam siaran pers, Sabtu (13/3/2022). 

Ruang keluarga didesain dengan nuansa cafe serta nuansa hotel untuk kamar tidur dan hunian ini juga memiliki roof garden yang luar biasa yang berada di atap lantai teratas.

"Tidak saja nyaman atau comfort untuk tinggal, tapi juga nyaman untuk aktivitas private bisnis dengan penyesuaian konsep desain yang bersifat customize," katanya.

Harga yang ditawarkan juga affordable dengan harga pembukaan (opening price) mulai di Rp1 miliar dan secara bertahap akan mengalami kenaikan harga jual.

Pondok Pinang 88 Residence dikembangkan di lahan dengan total luas 8.258 meter persegi. Pengembangan kawasan hunian ini akan dilakukan secara bertahap.

Proyek hunian ini berhasil meraih penghargaan Best Housing with Attractive Design and Smart Compact Concept in Jakarta dalam ajang penghargaan Indonesia myHome Award-V, yang digelar oleh Majalah MyHome. 

Ajang Indonesia myHome Award tahun ini digelar sebagai salah satu apresiasi atas prestasi pelaku industri properti, perbankan/keuangan serta material building dalam mendukung upaya pemulihan ekonomi yang dilakukan pemerintah. Oleh karenanya, acara ini diharapkan menjadi panduan serta inspirasi dalam memilih desain hunian dan produk bahan bangunan terbaik bagi masyarakat luas.

Penghargaan tersebut mengungkapkan, Penghargaan ini kami terima atas kerja keras dan usaha dari semua team di Star Asia Land hingga berbagai pihak lain yang terlibat, termasuk Architect Aksaramatra Studio.

"Ini tentu menjadi tanggung jawab kami sebagai pengembang untuk menghadirkan produk yang terbaik bagi konsumen. Apalagi di tengah masa pandemi Covid-19 seperti saat ini, dimana banyak orang sangat memperhatikan faktor kesehatan, mulai dari fisik mereka sendiri, hingga pilihan hunian sehat dan nyaman, serta berkualitas bagi mereka," tutur Baron. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper