Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengembangan Hunian di Ibu Kota Negara Baru, Jokowi Kunjungi Summarecon Serpong

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Rainbow Springs Condovillas yang dikembangkan oleh Summarecon Serpong. Kunjungan itu dilakukan dalam rangka meninjau, serta studi banding rencana pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kalimantan Timur.
Salah satu sudut di Rainbow Spring Condovillas Summarecon Serpong./Istimewa
Salah satu sudut di Rainbow Spring Condovillas Summarecon Serpong./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Rainbow Springs Condovillas yang dikembangkan oleh Summarecon Serpong. Kunjungan itu dilakukan dalam rangka meninjau, serta studi banding rencana pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kalimantan Timur.

President Director PT Summarecon Agung Tbk Adrianto P Adhi mengatakan bahwa Rainbow Springs Condovillas dinilai memiliki keunggulan sebagai produk properti yang mampu mendukung ekosistem berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.

Dalam kesempatan itu pun Adrianto berkesempatan untuk menjelaskan beberapa keistimewaan Condovillas kepada Presiden Jokowi, yakni konsep green building, revitalisasi danau, hingga penggunaan energi terbarukan.

“Konsep bangunan yang adaptif terhadap iklim tropis Indonesia, dan terbukti cukup ideal untuk hunian dalam kondisi pandemi Covid-19 saat ini, karena adanya bukaan pada setiap sisi bangunan, sehingga udara dapat mengalir dengan baik,” katanya melalui keterangan resmi, Selasa (28/12/2021).

Dia menuturkan, untuk mendukung terbentuknya ekosistem yang sehat, luas total bangunan di seluruh kawasan hanya 30 persen dari total luas kawasan. Sisanya, 50 persen untuk ruang terbuka hijau dan 20 persen berupa fasilitas (sarana), jalan, dan sirkulasi.

Selain itu, setiap bangunan telah mempertimbangkan konsep sustainable development, penghematan dengan pemakaian teknologi yang hemat energi, hingga bangunan yang didesain sebagai green building.

Desain arsitektur bangunan juga mengutamakan pemakaian material ramah lingkungan, dan semaksimal mungkin memakai material dengan sertifikat green product.

Executive Director Summarecon Serpong Magdalena Juliati menambahkan, ide awal dari konsep Rainbow Springs CondoVillas berasal dari gagasan dan inovasi dari Summarecon yang melihat adanya kesenjangan produk properti di pasaran, yaitu rumah tapak dan apartemen, di tengah terbatasnya ketersediaan lahan.

“Kami melihat bahwa gap tersebut perlu disesuaikan dengan kultur dan kebiasaan berhuni masyarakat Indonesia yang membawa kami dalam melahirkan konsep hunian baru dengan nama Condovilla, dan membawa Summarecon menjadi pelopor dalam terciptanya tren hunian sejenis di Indonesia,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yanita Petriella
Editor : Lili Sunardi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper