Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Diresmikan Presiden, Hotel Meruorah Komodo Labuan Bajo Siap Dukung G20 dan Asean Summit

Hotel Meruorah Komodo Labuan Bajo milik PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) siap mendukung penyelenggaraan G20 dan Asean Summit 2023 setelah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo.
Ilustrasi./Istimewa
Ilustrasi./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Hotel Meruorah Komodo Labuan Bajo milik PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) siap mendukung penyelenggaraan G20 dan Asean Summit 2023 setelah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo.

Seperti diketahui, hotel tersebut ditargetkan menjadi salah satu ekosistem pariwisata pendukung program lima destinasi super prioritas yang dicanangkan oleh pemerintah.

Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ira Puspadewi mengatakan bahwa Hotel Meruorah Komodo Labuan Bajo yang sebelumnya Bernama Inaya Bay Komodo merupakan bagian dari Kawasan Terpadu Labuan Bajo yang dikelola oleh PT Indonesia Ferry Property (Ifpro) yang merupakan perusahaan patungan antara perseroan dengan PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk.

Saat ini, Ifpro sedang membangun Kawasan Terpadu Marina Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur yang meliputi area komersial, hotel bintang lima, marina, serta pengembangan dermaga penyeberangan.

“Sebagai pemilik hotel, kami sangat mengapresiasi rebranding ini. Kami harapkan kehadiran Meruorah di pusat kota menjadi daya tarik baru dalam sektor pariwisata di Labuan Bajo. Hotel ini menjadi ikon baru yang menyajikan budaya lokal, serta menjadi pendorong tumbuhnya industri MICE di Labuan Bajo seiring dengan hadirnya multifunction hall yang telah siap operasi,” ujarnya melalui siaran pers, Jumat (15/10/2021).

Multifunction hall Meruorah menjadi fasilitas MICE terbesar di pusat kota Labuan Bajo dengan area strategis dan keunggulan pemandangan laut yang sangat indah.

Kapasitas multifunction hall dapat memuat 1000 pax untuk penyelenggaraan berbagai aktivitas MICE baik skala kecil, besar, dan berstandar internasional.

Sebagai informasi, potensi MICE Tanah Air di pasar internasional sangat besar, mengingat Indonesia memiliki atraksi yang lengkap, baik alam, budaya, dan buatan yang menjadikan penyelenggaraan acara semakin menarik.

Hotel Meruorah Komodo Labuan Bajo sendiri menyediakan 145 kamar dengan lima tipe, yakni The Signature Hill View, The Signature Sea View, The Horizon Hill View, The Horizon Sea View, dan The Phinizy, serta Presidential Suite.

Sebagai hotel bintang lima, Meruorah dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas, di antaranya Meruorah Convention Center, delapan meeting room, The Executive Lounge, The Bay Restaurant, Moon Bar, Café et Lobby, swimming pool, fitness center, spa, dan promenade.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Lili Sunardi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper