Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kejar Superbike dan MotoGP, Bypass BIL—Mandalika Ditargetkan Selesai September 2021

Pembangunan jalan tersebut akan mengurangi waktu tempuh BIL—Mandalika dari semula sekitar setengah jam menjadi 15 menit. Hal itu disebabkan oleh kondisi jalan lama yang memutar sepanjang 23 kilometer dan lebarnya hanya 7 meter, sehingga dianggap masih kurang cukup.
Ilustrasi Proses pengaspalan untuk service road dilaksanakan dengan hati-hati dan presisi karena harus memiliki permukaan yang halus dan terjaga dari kerusakan. /Kementerian BUMN
Ilustrasi Proses pengaspalan untuk service road dilaksanakan dengan hati-hati dan presisi karena harus memiliki permukaan yang halus dan terjaga dari kerusakan. /Kementerian BUMN

Bisnis.com, JAKARTA—Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR mengungkapkan pembangunan Jalan Bypass Bandara Internasional Lombok (BIL)— Kawasan Pariwisata Mandalika di Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, ditargetkan rampung pada September 2021.

“Ya, pelaksanaan konstruksi Pembangunan Jalan Bypass BIL—Mandalika telah mengacu pada arahan Menteri PUPR yang ditargetkan rampung pada September 2021,” ujar Direktur Jenderal Bina Marga Hedy Rahadian, Kamis (22/7/2021).

Menurut Hedy, hal tersebut dalam rangka mendukung event Superbike pada pertengahan November 2021 dan MotoGP pada Maret 2022.

Hedy menjelaskan bahwa paket pembangunan jalan Bypass BIL—Mandalika terdiri atas tiga paket. Paket pertama, yakni sepanjang 4,3 km (STA 0+00-STA 4+30) dengan kontraktor PT Nindya Karya-Bumi Agung (KSO). Progresnya telah mencapai 81,68 persen.

Paket kedua sepanjang 9,70 km (STA 4+30-STA 14+00) dengan kontraktor PT Adhi Karya-PT Metro Lestari Utama (KSO). Progresnya telah mencapai 77,73 persen.

Kemudian paket ketiga, yakni sepanjang 3,38 km (STA 14+00-STA 17+36) dengan kontraktornya PT Yasa Patria Perkasa. Progresnya telah mencapai 72,37 persen.

Dengan demikian, realisasi fisik konstruksi Jalan Bypass BIL—Kawasan Pariwisata Mandalika secara keseluruhan telah mencapai 77,69 persen.

Jalan Bypass BIL—Mandalika memiliki panjang 17,36 Km. Trase jalan tersebut langsung menyambungkan Bandara Internasional Lombok dengan Kawasan Mandalika yang menjadi lokasi perhelatan internasional Superbike dan MotoGP.

Pembangunan jalan tersebut akan mengurangi waktu tempuh BIL—Mandalika dari semula sekitar setengah jam menjadi 15 menit. Hal itu disebabkan oleh kondisi jalan lama yang memutar sepanjang 23 kilometer dan lebarnya hanya 7 meter, sehingga dianggap masih kurang cukup.

Pembangunan Bypass BIL—Mandalika bersumber dari APBN 2020—2021 sekitar Rp814 miliar. Untuk meningkatkan kelancaran lalu lintas, jalan itu juga dilengkapi dengan overpass di 11 lokasi, 2 jembatan, dan 3 jembatan penyeberangan orang.

Sebelumnya Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan layout Bypass BIL—Mandalika sudah bagus dengan lebar 50 meter, 4 lajur yang dilengkapi trotoar dan median. Di beberapa titik juga dilengkapi jembatan, overpass, dan jembatan penyeberangan orang untuk memfasilitasi permukiman di sekitar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Lili Sunardi
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper