Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

82 Persen Pendapatan Repower 2021 Diprediksi dari Botanical Puri Asri

Repower Asia Indonesia menjadikan proyek rumah tapak Botanical Puri Asri yang berlokasi di Beji, Depok, sebagai andalan pendapatan tahun depan.
Ilustrasi perumahan / Kementerian PUPR
Ilustrasi perumahan / Kementerian PUPR

Bisnis.com, JAKARTA – PT Repower Asia Indonesia Tbk. mengandalkan rumah tapak Botanical Puri Asri untuk menggenjot pendapatan emiten properti tersebut sepanjang tahun depan.

Menurut Direktur Utama PT Repower Asia Indonesia Tbk. Aulia Firdaus, perusahaan tersebut membidik marketing sales sebesar Rp147,96 miliar pada 2021 seiring dengan kebangkitan bisnis properti selepas dihantam pandemi Covid-19 tahun ini.

"Kami optimistis terus melanjutkan proyek-proyek di Jabodetabek, terutama proyek residensial tapak. Target marketing sales 2021 yang sebesar Rp147,96 miliar dengan terbesar kami targetkan dari proyek rumah tapak Botanical Puri Asri yakni sebesar Rp121,33 miliar," ucapnya.

Dengan demikian, pemasukan dari Botanical Puri Asri saja mencakup sekitar 82 persen dari total target marketing sales sepanjang 2021.

Berdasarkan laman resmi Botanical Puri Asri, perumahan tapak tersebut berlokasi di Tanah Baru, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat, dengan total luas lahan sekitar 1,8 hektare.

Perumahan ini mengadopsi konsep kawasan terbuka dan hijau serta mempunyai akses yang dekat dengan jalan tol Depok–Antasari dan diapit dua pintu tol yakni Krukut dan Cijago.

Repower sekitar 3 pekan lalu memulai konsutruksi pembangunan tahak pedua perumahan tapak tersebut. Ketika itu diluncurkan promo Griya Berkah Tanpa Beban dengan menggandeng Bank Syariah Mandiri BSM dan Promo KPR Tanpa Bayar menggandeng Bank BTN.

Mengenai prospek bisnis properti tahun depan, Aulia optimistis pasar properti bangkit, melihat sejumlah indikator makro ekonomi dan penanganan Covid-19 yang cukup baik oleh pemerintah dengan menghadirkan vaksin.

Repower memiliki dua proyek berjalan selain Botanical Puri Asri di Depok yakni Green Botanical Garden di Jakarta Selatan dan Pejaten Office Park di Jakarta Selatan.

Untuk proyek dalam pengembangan terdiri atas apartemen di Bekasi Timur, apartemen di Tangerang (Banten), apartemen di Pasar Minggu (Jakarta Selatan), dan townhouse di Pondok Cabe (Tangerang Selatan, Banten).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper