Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PT PPI Tambah Kantor Perwakilan di Singapura Demi Penetrasi Ekspor

Dalam mendirikan kantor perwakilan, PT PPI dan Legacy Singapura Holdings PTE. LTD melakukan kerja sama yang ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang disepakati pada 13 Juli 2020.
Patung Merlion berdiri di depan gedung-gedung pencakar langit di Singapura, Selasa (24/3/2020)./Bloomberg-Wei Leng Tay
Patung Merlion berdiri di depan gedung-gedung pencakar langit di Singapura, Selasa (24/3/2020)./Bloomberg-Wei Leng Tay

Bisnis.com, JAKARTA - Untuk memperluas penertrasi pasar ekspor dan ekspansi bisnis, PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (Persero) membuka kantor perwakilan di Singapura.

Dalam mendirikan kantor perwakilan, PT PPI dan Legacy Singapura Holdings PTE. LTD melakukan kerja sama yang ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang disepakati pada 13 Juli 2020.

Kesepakatan ini bertujuan untuk menjalin kerja sama dalam menciptakan sinergi sesuai kompetensi dan potensi yang dimiliki masing-masing perusahaan dengan tetap memperhatikan dan menjunjung tinggi prinsip kelayakan, saling menguntungkan, dan untuk kepentingan umum.

Direktur Utama PT PPI Fasika Khaerul Zaman mengatakan pihaknya terus memantau peluang ekspor bagi PPI untuk terus memasarkan produk dan komoditas yang bernilai jual tinggi.

"Melalui MoU dengan Singapura ini, kami genjot kembali peluang bisnis di masa new normal dan terus berekspansi ke negara-negara lainnya," kata Direktur Utama PT PPI Fasika Khaerul Zaman, Jumat (24/7/2020).

Nantinya, Kantor Perwakilan di Singapura itu akan menjadi hub perdagangan ke Jepang, Malaysia, dan China, serta ke negara-negara Asia dan sekitarnya, terutama untuk produk pangan/hortikultura.

Cangkang sawit atau palm kernel shells dan berbagai jenis produk hortikultura akan menjadi komoditas utama yang akan dipasarkan dan produk-produk lainnya yang bernilai jual di Singapura.

Selain Singapura, PPI akan menambah kantor perwakilan yang berlokasi di Dubai untuk terus mempertahankan eksistensi PPI dan memperluas pasar internasional.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper