Bisnis.com, JAKARTA - Pengembang properti PT Intiland Development Tbk. belum lama ini memasarkan apartemen SQ Rés tipe studio dengan ukuran luas 30 meter persegi senilai Rp1,1 miliar di TB Simatupang, Jakarta Selatan.
Head of Marketing SQ Rés Hammy Sugiharto mengatakan bahwa peluncuran tipe unit studio ini mengingat masih tingginya kebutuhan hunian dari kalangan profesional atau pasangan muda yang bekerja di sekitar kawasan TB Simatupang.
"Di kawasan perkantoran TB Simatupang ini banyak berdiri perusahaan lokal maupun internasional, perusahaan tersebut banyak mempekerjakan karyawan dan mereka membutuhkan hunian yang nyaman," ujar Hammy dalam siaran persnya, Selasa (9/6/2020).
Baca Juga
Dibandingkan dengan tipe lainnya, tipe studio diklaim memiliki keunggulan dalam segi ukuran yang lebih compact dan fungsional. Tipe studio dinilai cocok untuk investasi.
Adapun, kata dia, apartemen SQ Rés juga diklaim dekat dengan pintu tol JORR 2 dan berjarak hanya 500 meter dari Stasiun MRT Fatmawati dan 600 meter dari Stasiun MRT Lebak Bulus. SQ Rés sendiri berada di kawasan mixed-use South Quarter.
SQ Rés dikembangkan di atas lahan seluas 1,3 hektare, yang terdiri dari dua tower dengan tinggi mencapai 21 lantai. Dari dua tower tersebut, Intiland menyediakan sebanyak 700 unit apartemen yang terbagi menjadi berbagai tipe salah satunya studio.