Bisnis.com, JAKARTA – Perusahaan teknologi properti PropertyGuru, yang juga induk usaha dari Rumah.com meluncurkan fitur digital baru bertajuk StoryTeller ke dalam platform PropertyGuru FastKey sehingga mempermudah site visit secara virtual di tengah pandemi dan pembatasan sosial.
Platform FastKey hadir untuk mendigitalisasi dan mengotomatisasi seluruh proses penjualan properti dari peluncuran proyek hingga transaksi penjualan. Saat ini, platform tersebut sudah melayani lebih dari 500 proyek dari 100 pengembang properti di Asia Tenggara.
Fitur StoryTeller dihadirkan dengan fungsi mendigitalisasi sebuah proyek properti secara 360 derajat dengan lebih mendalam, baik itu interior unit-unitnya maupun suasana dan pemandangan di sekitarnya.
“Inovasi ini menghadirkan proyek dan hunian langsung ke hadapan pembeli properti agar mempermudah dalam melihat, memilih, dan bahkan mencatat minat untuk unit properti, berdasarkan preferensi sesuai dengan ketersediaan secara real time,” jelas Jeremy Williams, Chief Business Officer PropertyGuru Group melalui siaran pers, Rabu (3/6/2020).
Pengalaman kunjungan properti secara virtual dan 360 derajat yang mendalam ini diciptakan untuk merespons rencana proyek dari pengembang dengan cepat.
Dengan fitur ini, Fastkey memungkinkan pengembang properti mulai memasarkan unitnya segera setelah proyek mereka disetujui.
“Menggunakan FastKey, setiap proyek dapat disiapkan hanya dalam 5 hari sehingga FastKey dapat menciptakan peluang penjualan baru untuk pengembang dan agen properti,” kata Williams.
Country Manager Rumah.com Marine Novita, menjelaskan, di Indonesia Fastkey telah digunakan oleh 60 pengembang dalam 90 proyek.
“Pengembang properti bisa mengurangi ketergantungan pada galeri fisik dan agen properti dapat membuka sesi pameran unit dan melakukan penjualan dari jarak jauh. Selain itu, pembeli internasional dapat memperoleh akses ke berbagai opsi hanya menggunakan smartphone,” ujar Marine.