Bisnis.com, JAKARTA — Presiden Joko Widodo mengusulkan agar trayek proyek Kereta Cepat Jakarta—Bandung diperpanjang hingga Surabaya.
Menteri Koodinator Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa terjadi over-run budget proyek pada kereta cepat dan terlambat selama 1 tahun.
"Presiden [Jokowi] mengarahkan agar lebih ekonomis untuk didorong kelanjutan proyek tidak hanya berhenti di Bandung, tetapi sampai Surabaya," ujarnya dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (29/5/2020).
Baca Juga
Lebih lanjut, Presiden Jokowi juga mengusulkan penambahan konsorsium dari Jepang.
Saat ini terdapat dua proyek kereta api yang tengah berjalan yakni proyek Kereta Cepat Jakarta—Bandung yang dikelola PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) dan proyek kereta semicepat Jakarta—Surabaya yang dikerjakan pemerintah bersama Japan International Cooperation Agency (JICA).