Bisnis.com, JAKARTA - Pegawai Kementerian Koordinator (Kemenko) Perekonomian sudah mulai bekerja di kantor seiring dengan dimulainya hidup normal baru atau new normal per hari ini, Rabu (27/5/2020).
Per hari ini, 50 persen dari pegawai Kemenko Perekonomian sudah mulai bertugas di kantor yakni di Gedung Ali Wardhana.
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan kantor pemerintahan merupakan objek esensial dan sesungguhnya tetap beroperasi meski PSBB diberlakukan.
Baca Juga
Menjelang diterapkan new normal, Airlangga berpesan kepada masyarakat untuk mewaspadai terjadinya secondary outbreak atau lonjakan penularan Covid-19 gelombang kedua.
New normal bakal menjadi standar baru dalam menjalankan kerja dan hidup dan faktor kesehatan akan tetap menjadi pertimbangan utama.
"Kesehatan menjadi pertimbangan utama dan kita harus mewaspadai secondary outbreak," kata Airlangga di kantornya, Rabu (27/5/2020).