Bisnis.com, JAKARTA - Sriwijaya Air memberi diskon tiket penerbangan hingga 35 persen sebagai jawaban atas keinginan para pelanggan.
Vice President Commercial Sriwijaya Air Yuwan Eunike meluncurkan lima program promo sekaligus yang bisa langsung dinikmati para pelanggan. Kelima program promo yang diluncurkan yaitu; program promo 35 persen bagi pelanggan berusia 60 tahun ke atas, promo gratis bagi bayi (infant), promo 25 persen bagi mahasiswa/pelajar, promo 10 persen bagi TNI/Polri serta 10 persen untuk pembelian tiket PP.
“Kami siapkan promo untuk senior citizen, infant, mahasiswa/pelajar, TNI/Polri dan untuk seluruh pelanggan yang melakukan pembelian tiket PP. Kami sajikan promo ini guna mengakomodir kebutuhan pelanggan kami yang termasuk dalam kategori tersebut,” ungkap Yuwan dalam siaran pers, Kamis (20/2/2020).
Dia mengajak seluruh pelanggan untuk langsung memanfaatkan program promo terbaru ini. Namun, program promo ini tidak dapat digabungkan dengan program promo lain Sriwijaya Air.
Program ini, lanjutnya, berlaku untuk seluruh penerbangan domestik Sriwijaya Air dan tidak tersedia di penerbangan charter. Pelanggan kini sudah dapat menikmati program promo ini dengan melakukan pembelian di seluruh kantor penjualan resmi maskapai.
Sebelumnya, Direktur Utama Sriwijaya Air Jefferson Irwin Jauwena memang mengincar generasi millenial untuk meningkatkan pangsa pasar penerbangan domestik. Pada tahun ini, Sriwijaya diharapkan bisa menguasai hingga 8 persen pasar domestik kendati pada 2018 pernah mencapai 10 persen.
Baca Juga
"Kami mencoba realistis saja, dengan alat produksi saat ini. Target utama ke depan kami adalah generasi milenial," katanya.