Bisnis.com, JAKARTA – Badan Perencanaan Pembangunan Nasional menyatakan seluruh kajian dan masukan dari berbagai pihak terkait rencana pemindahan ibu kota akan menjadi pertimbangan dan segera ditindaklanjuti demi terwujudnya Ibu Kota Negara yang ideal.
Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mengatakan bahwa saat ini dunia sedang menantikan dan ingin melihat kemampuan Indonesia untuk mewujudkan rencana besar tersebut.
"Belum ada yang ibu kota pindah pulau, kita yakin IKN Indonesia nanti jadi yang terbaik," ujarnya dalam acara dialog IKN VI di Jakarta, Selasa (11/2/2020).
Suharso memastikan bahwa semua hal yang diperdebatkan terkait IKN akan dipertimbangkan. Termasuk soal kajian lingkungan hidup. Semua kajian akan pertimbangan menjadi masukan yang baik untuk penyusunan rencana induk (masterplan) IKN.
"Tentu kita tidak bikin hutan beton. Kami juga kembalikan dan pulihkan fungsi hutan seperti Bukit Soeharto," katanya.
Dia menambahkan IKN yang baru nantinya diharapkan memiliki teknologi canggih dengan penggunaan energi baru dan terbarukan.
Baca Juga
"Kami tidak ingin membuat pembangunan IKN ini jadi gap, tetapi trendsetter untuk seluruh kota-kota di Indonesia yang berkelanjutan dan ramah lingkungan," ungkapnya.