Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Siap-Siap! Tarif Tol Dalam Kota Jakarta Bakal Disesuaikan

Tarif tol dalam Kota Jakarta terakhir kali disesuaikan pada Desember 2017.

Bisnis.com, JAKARTA PT Jasa Marga (Persero) Tbk. dan PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk. bakal melakukan penyesuaian tarif tol dalam kota atau Jakarta Intra Urban Toll Road dalam waktu dekat. Tarif tol dalam kota terakhir kali disesuaikan pada Desember 2017.

Berdasarkan informasi dari akun media sosial Jasa Marga Regional Jabodetabek Jabar (@jsmr_jabodetabekjabar) dan PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk.  (@senkom_cmnp), penyesuaian tarif didasarkan pada Keputusan Menteri PUPR No.1231/KPTS/M/2019.

Kendati demikian, belum dipastikan kapan penyesuaian tarif tol dalam kota resmi diberlakukan.

Terkait dengan tanggal penyesuaian, Irra Susiyanti, Marketing & Communication Department Head Jasa Marga Regional Jabodetabek Jabar menjawab singkat. “Mohon ditunggu saja,” ujarnya kepada Bisnis, Jumat (24/1/2020).

Jalan tol dalam kota mencakup ruas Cawang—Tomang—Pluit dan Cawang—Tanjung Priok—Ancol Timur—Jembatan Tiga/Pluit. Jalan tol dalam dalam kota dioperasikan bersama oleh Jasa Marga dan PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk. (CMNP) sejak 1994.

Tarif tol dievaluasi setiap 2 tahun mengacu pada inflasi daerah yang dilintasi jalan tol. Penyesuaian bisa dilakukan sepanjang badan usaha jalan tol memenuhi standar pelayanan minimum (SPM).

Evaluasi dan penyesuaian ini diatur berdasarkan Undang-Undang No. 38 Tahun 2004 tentang Jalan dan aturan turunannya.

Dalam catatan Bisnis, tarif tol dalam kota terakhir kali disesuaikan pada Desember 2017. Berdasarkan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum No. 973/KPTS/M/2017, berikut tarif jalan tol dalam kota yang masih berlaku saat ini; golongan I (Rp9.500), golongan II (Rp11.500), golongan III (Rp15.500), golongan IV (19.000), dan golongan V (Rp23.000).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rivki Maulana
Editor : Zufrizal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper