Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Danone-AQUA Luncurkan Label Baru

Danone-AQUA meluncurkan label baru yang menandakan komitmen perusahaan untuk terus membagikan kebaikan kepada seluruh masyarakat Indonesia.

Bisnis.com, JAKARTA - Danone-AQUA meluncurkan label baru yang menandakan komitmen perusahaan untuk terus membagikan kebaikan kepada seluruh masyarakat Indonesia.

Label baru tersebut menampilkan ilustrasi berbagai pegunungan di Indonesia yang dikelilingi oleh lingkaran cahaya dan aliran air, yang menceritakan warisan kebaikan Danone-AQUA kepada masyarakat Indonesia selama lebih dari 45 tahun terakhir, dari generasi ke generasi.

“Danone-AQUA memastikan untuk memilih, menjaga, dan merawat 17 sumber air pegunungan kami, agar dapat mengalirkan kebaikan kepada masyarakat Indonesia dari Sabang sampai Merauke melalui air berkualitas terbaik, proses yang ramah lingkungan, dan program pemberdayaan masyarakat di sekitar area operasional kerja,” kata Brand Director Danone-AQUA Intan Ayu Kartika, dikutip melalui keterangan resmi, Sabtu (5/10/2019).

Pada kesempatan yang sama, Danone-AQUA juga meluncurkan Pojok Hidrasi Sehat bekerja sama dengan Farmers Market meluncurkan Pojok Hidrasi Sehat.

Pojok Hidrasi Sehat merupakan area khusus di dalam Farmers Market yang memberikan informasi menarik mengenai pentingnya hidrasi sehat serta bagaimana kualitas air mineral ditentukan oleh kualitas sumber airnya.

Diawali di Summarecon Mall Serpong, area ini akan berpindah ke cabang-cabang Farmers Market lainnya selama dua bulan ke depan.

Chief Merchandising & Marketing Officer PT Supra Boga Lestari Tbk. Maria Suwarni mengatakan sejalan dengan Danone-AQUA yang terus mengalirkan kebaikan kepada masyarakat, Farmers Market juga berusaha untuk memberikan kebaikan tersebut dengan menyediakan produk berkualitas terbaik dan pengalaman berbelanja yang nyaman.

"Instalasi interaktif Danone-AQUA di rak-rak toko kami dapat membantu mencapai tujuan tersebut karena dapat menjadi sarana edukasi yang menarik bagi pelanggan, di mana pelanggan akan selalu diingatkan untuk tetap terhidrasi dengan baik. Ini adalah sebuah kebaikan sederhana yang dapat memperluas kepedulian kami terhadap kesehatan pelanggan,” ujar Maria.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Maria Elena
Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper