Bisnis.com, JAKARTA — Pengembang properti PT Bakrieland Development Tbk. melalui anak usahanya, yakni PT Bakrie Pangripta Loka meluncurkan nebara apartemen terbaru di Sentra Timur Residence bertajuk Jade Tower dan akan mulai melaksanakan pemancangan pertama pada kuartal keempat tahun ini.
GM Sales & Marketing PT Bakrie Pangripta Loka Ibah Djauhari mengatakan bahwa Jade Tower diperkenalkan karena permintaan hunian yang terus mendesak di wilayah Jakarta, khususnya untuk hunian dengan harga terjangkau di Jakarta Timur.
“Tujuh tower apartemen telah kami serah terimakan dengan total sudah hampir 3.000 unit apartemen serta unit ritel, ditambah 60 unit ruko tiga lantai di kawasan niaga Sentra Timur Commercial Park dan hunian tapak, klaster Mutiara Platinum dan Grand Mutiara Platinum,” kata Ibah pada acara IPEX 2019, Sabtu (27/7/2019).
Untuk Jade Tower, Ibah menyebutkan bahwa akan dibanderol dengan harga Rp16,8 juta per meter persegi. Menurutnya, harga tersebut sangat terjangkau terutama karena letaknya masih di Jakarta.
Nilai investasi yang dikucurkan PT Bakrie Pangripta Loka untuk pembangunan Jade Tower adalah Rp108 miliar, dengan target pendapatan Rp180 miliar dan direncanakan selesai pada akhir 2020.
Jade Tower merupakan menara kedua dari lima menara tahap kedua apartemen Sentra Timur Residence.
Baca Juga
Sebelumnya Sentra Timur Residence telah melakukan serah terima secara 607 unit apartemen dengan 9 unit kios Sapphire Tower dari tahap kedua.
Luas bangunan Jade Tower mencapai 12.962 meter persegi, terdiri atas 24 lantai dengan 342 unit apartemen dan 21 unit kios. Tersedia 6 tipe pilihan, di antaranya tipe 18, 25, 25a, 30 (studio), tipe 34, dan 36 (dua kamar tidur).
Direktur PT Bakrieland Development Tbk. Marc Dressler optimistis atas pembangunan hunian yang berkelanjutan di kawasan Sentra Timur Superblock, Jakarta Timur dalam kontribusi hunian dengan harga yang terjangkau bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya.
“Jade Tower akan sangat mudah diserap pasar. Satu-satunya apartemen yang mampu memenuhi segala unsur kebutuhan akan hunian di Jakarta mampu dipenuhi oleh apartemen Sentra Timur Residence,” kata Marc.
Sentra Timur Residence berada tepat di pusat pemerintahan Jakarta Timur dan bersebelahan langsung dengan Kawasan Industri Pulogadung (KIP), Kawasan Berikat Nusantara (KBN), serta dekat dengan AEON Cakung.