Bisnis.com, JAKARTA – PT Panasonic Gobel Indonesia luncurkan dua tipe perangkat pemindai atau scanner teranyar dengan fitur network capabilities.
Produk dengan tipe KV-N1058X dan KV-S1037X tersebut diluncurkan Panasonic pada Kamis (08/11/2018) di Jakarta. Dalam acara peluncuran, Country Head of System Solution PT Panasonic Gobel Indonesia, Hot Asi Eben Ezer Nababan, menjelaskan konektivitas dan kemudahan operasi menjadi nilai jual perangkat tersebut.
Kedua tipe perangkat pemindai tersebut dilengkapi fitur network capabilities yang membuat perangkatnya terhubung dengan komputer atau ponsel secara nirkabel. Fitur tersebut membuat hasil pemindaian mudah disimpan di komputer, ponsel, maupun penyimpanan digital.
Fitur tersebut menurut Eben sesuai dengan perkembangan tren penyimpanan data secara digital. Eben pun menjelaskan salah target pasar utama dari produk tersebut adalah instansi pemerintahan yang memerlukan penyimpanan berkas dalam skala besar.
"Kami menyasar pemerintahan, bank, yang memerlukan scan dokumen dalam jumlah besar. Sekarang kan mengarah ke [penyimpanan] digital," ujar Eben kepada Bisnis, Kamis (08/11/2018).
Produk tersebut menurut Eben dilengkapi teknologi enkripsi dalam transfer data dari perangkat ke komputer atau ponsel. Untuk kebutuhan pengguna yang banyak, pemindai pun dilengkapi sistem otentikasi pengguna dan kontrol akses.
Eben menjelaskan kedua produk tersebut menggunakan teknologi Panasonic yang telah dipatenkan. Pertama adalah teknologi tough feed yang membuat roller kertas lebih tahan lama. Selanjutnya adalah mechanical deskew yang meluruskan kertas secara mekanik saat hendak dipindai. Lalu teknologi hardware image processing yang membuat hasil pindaian diproses oleh alat pemindai itu, bukan aplikasi pemindaian di komputer.
Produk KV-S1037X yang dibanderol Rp13 juta memiliki kecepatan pindaian 30 kertas per menit. Produk KV-N1058X dengan harga Rp23 juta memiliki kecepatan pindaian hingga 65 kertas per menit.