Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Selama Lebaran, PT Aetra Air Pangkas Pasokan Air Pelanggan 2,3%

PT Aetra Air Jakarta menurunkan jumlah pasokan air kepada pelanggan selama Lebaran sebesar 2,3%.
Seorang karyawan PT Aetra Air Jakarta mengecek meteran melalui fitur Global Positioning System (GPS) di sebuah perumahan di sekitar Rawamangun, Jakarta, Selasa (14/6). PT Aetra Air Jakarta saat ini memiliki 332 perangkat genggam GPS untuk pembacaan meter air real time online yang mampu mengirimkan data, rekam gambar dan data lokasi melalui alat tersebut. /Bisnis.com
Seorang karyawan PT Aetra Air Jakarta mengecek meteran melalui fitur Global Positioning System (GPS) di sebuah perumahan di sekitar Rawamangun, Jakarta, Selasa (14/6). PT Aetra Air Jakarta saat ini memiliki 332 perangkat genggam GPS untuk pembacaan meter air real time online yang mampu mengirimkan data, rekam gambar dan data lokasi melalui alat tersebut. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA  - PT Aetra Air Jakarta menurunkan jumlah pasokan air kepada pelanggan selama Lebaran sebesar 2,3%.

Direktur Operasional PT Aetra Air Jakarta Lintong Hutasoit mengatakan akan menyesuaikan pasokan air di Jakarta yang diprediksi akan mengalami penurunan sesuai kebutuhan pelanggan selama Lebaran.

"Karena pelanggan sebagian sudah mudik dan pabrik-pabrik juga libur ya kami turunkan pasokan sesuai kebutuhan di lapangan," ujarnya kepada Bisnis, Rabu (13/6/2018).

Penurunan pasokan air tersebut menjadi 9.975 liter per detik dari hari normal yang biasanya 10.211 liter per detik.

"Dengan penurunan tersebut kita perkirakan suplai air masih cukup bagi pelanggan yang tidak mudik di wilayah operasional PT Aetra," ucapnya.

Dia menuturkan banyaknya masyarakat Jakarta yang mudik ke kampung halamannya menjadi penyebab utama penurunan tersebut.

Penurunan volume dan tekanan pemompaan air dilakukan guna mencegah kerusakan pada keran meteran pelanggan.

"Maka kita juga menyesuaikan, karena apalah artinya kami pompakan tapi tidak diserap, bisa menyebabkan kebocoran pipa," kata Lintong.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yanita Petriella
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper