Bisnis.com, JAKARTA-Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) meluncurkan situs jual beli barang bekas layak pakai dan masih bermanfaat untuk orang lain, bernama TokoSodara.com, yang keuntungannya akan didonasikan.
Kepala Divisi Fundraising Baznas, Fitriansyah Agus Setiawan, mengatakan TokoSodara.com merupakan versi online dari Baznas Charity Store yang beroperasi sejak Ramadan 2016 dan terus mendapat respon positif dari masyarakat.
"Ada banyak barang tak terpakai di rumah, padahal bisa bermanfaat untuk orang lain. Jual saja di TokoSodara dan donasikan keuntungannya untuk membantu sesama melalui Baznas," katanya, Selasa (5/6/2018.
Dia menjelaskan hal itu sesuai peluncuran TokoSodara.com didampingi CEO TokoSodara.com Agung Mozin dan Direktur Utama TokoSodara.com Risan Awaludin, di mal Plaza Semanggi, Jakarta.
Menurutnya, TokoSodara.com diharapkan seperti Baznas Charity Store, yang mendapat respon sangat positif dari masyarakat dan para public figure dengan menyumbangkan barang-barang layak pakai, seperti pakaian, sepatu, asesoris hingga sound system.
“Donasi yang terkumpul antara lain disumbangkan kepada para korban bencana alam di beberapa kota di Indonesia, bersama Baznas,” ujarnya.
Sementara itu Direktur Utama TokoSodara.com, Risan Awaludin, mengatakan kegiatan jual beli barang bekas yang masih berguna itu merupakan kolaborasi strategis antara TokoSodara.com dan Baznas.
Kehadiaran TokoSodara.com itu, lanjutnya, berfungsi untuk menjembatani pemilik barang, orang yang membutuhkan barang dan para penerima manfaat atas donasi dari setiap transaksi yang dilakukan.
"Saya percaya setiap orang ingin membantu sesamanya. Tapi, tidak setiap orang memiliki dana untuk membantu. Ternyata hampir setiap orang memiliki barang layak pakai yang tidak digunakan. Dengan itulah dia bisa membantu," tegasnya.
Menurutnya, donasi yang diberikan dari transaksi di TokoSodara.com, mulai dari 1% sampai dengan 100%, langsung disalurkan ke lembaga penerima manfaat yang telah diverifikasi.