Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kadin Apresiasi Pemerintah Perkuat Konektivitas

Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia menyampaikan apresiasi kepada pemerintah yang berupaya membangun infrastruktur memperkuat konektivitas.
Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan P. Roeslani memberikan penjelasan/JIBI-Dedi Gunawan
Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan P. Roeslani memberikan penjelasan/JIBI-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA -  Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia menyampaikan apresiasi kepada pemerintah yang berupaya membangun infrastruktur memperkuat konektivitas.

"Kita tahu bahwa kita selama ini banyak tertinggal dan untuk mengejar ketertinggalan ini memang harus dilakukan pembangunan infrastruktur tidak hanya di satu sektor, misalnya jalan tol saja atau Pelabuhan saja, tapi memang secara keseluruhan," kata Ketua Kadin Rosan P Roeslani ditemui di Hotel Raffles, Jakarta pada Senin (4/6/2018).

Menurut Rosan, pembangunan infrastruktur mutlak harus dilakukan di seluruh wilayah Indonesia untuk memeratakan pembangunan ekonomi dan kesejahteraan.

Ia menegaskan dampak positif pembangunan infrastruktur tidak hanya dirasakan dalam jangka pendek, melainkan jangka panjang yang signifikan untuk pemerataan ekonomi.

"Tentunya dalam pembangunan infrastruktur ini, tentunya lebih difokuskan dalam rangka menekan biaya logistik. Jadi untuk sentra-sentra logistik dan bisnis itu bisa lebih diberikan prioritas dalam rangka pembangunan infrastruktur," ujar Roslan.

Presiden Joko Widodo telah menghadiri buka puasa bersama Kadin di Hotel Raffles bersama dengan 150 anak yatim piatu.

Dalam acara itu, Kadin juga menghadirkan Jubaidi, seorang tukang pengumpul sampah di Yogyakarta, yang rela mengembalikan uang temuannya sebesar Rp20,1 juta.

Jubaidi pun memanfaatkan pertemuannya dengan Kepala Negara untuk meminta jabatan tangan dan berfoto bersama.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Sumber : ANTARA
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper