Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ciputra Gelar Grand Launching proyek reklamasi Citraland City Losari

Konsorsium perusahaan patungan Yasmin Ciputra akhirnya menggelar grand launching proyek reklamasi Citraland City Losari sebagai pusat bisnis baru di Makassar.
Jumpa pers menjelang grand launching Citraland City Losari Makassar
Jumpa pers menjelang grand launching Citraland City Losari Makassar

Bisnis.com, MAKASSAR--Setelah penimbunan pasir sudah selesi 100% dan pemadatan lahan sudah mencapai 80%, konsorsium perusahaan patungan Ciputra-Yasmin sebagai investor pengembang kawasan Centre Point Indonesia (CPI) menggelar grand launching Citraland City Losari sebagai kawasan pusat bisnis baru di Makassar.
Citraland City Losari seluas 106 hektare merupakan bagian dari proyek Reklamasi CPI yang luas totalnya 157 hektare. Adapun 50,47 hektare merupakan bagian dari lahan pemerintah provinsi dan pemerintah kota Makassar untuk dibangun fasilitas seperti Wisma Negara, masjid 99 Kubah, museum, dan lpangan Karebosi baru.
Managing Director Ciputra Grup, Harun Hajadi mengatakan saat ini kontraktor reklamasi PT Boskalis Internasional Indonesia menyatakan penimbunan tanah telah selesai 100%.
“Jadi kami melakukan grand launching setelah penimbunan lahan tahap pertama sudah selesai dan pemadatan sudah mencapai 80%,” katanya kepada wartawan Jumat (16/3/2018).
Untuk pembangunan Citraland City, katanya, pihaknya akan membangun infrastuktur, meliputi jalan, jembatan, saluran, taman, jaringan air, jaringan listrik dan lainnya pada 2019.
Pekerjaan desain infrastruktur sedang disiapkan danseluruhnya akan rampung dalam beberapa bulan ke depan, katanya. “Pembangunan infrastruktur di klaster Sunset Cove dan Sunset Cove 8 ditargetkan selesai pada 2021.”
Pihaknya akan membangun juga seperti restoran, taman usaha, dan club house yang dimulai pada 2020. Serah terima rumah pertama pada klaster Treasure Island, katanya,direncanakan pada 2022.
Menurut Harun, di tempat itu juga bakal dibangun ikon baru Makassar, yaitu Ciputra World Makassar seluas 4,3 hektare yang terdiri dari mal, apartemen, hotel dan perkantoran.
“Kami juga akan membangun Universitas Ciputra yang mengedepankan pendidikan entrepreneurship yang letaknya persis di depan bundaran ketiga jalan bulevard dari arah timur pintu gerbang CPI,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper