Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HOMEDEC Beri Kesempatan Mahasiswa Desain Interior Jadi Tenant

PT Citra Inovasi Strategi Exhibition ingin melibatkan mahasiswa desain interior dalam pameran Home Show HOMEDEC pada September 2018 mendatang di Indonesia Convention Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD).
Sekjen Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) Pusat Rohadi (kanan) memberikan paparan didampingi Regional Business Development Manager PT CIS Exhibition Linda Leoni, saat konferensi pers Homedec di Jakarta, Selasa (6/3/2018)./JIBI-Dwi Prasetya
Sekjen Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) Pusat Rohadi (kanan) memberikan paparan didampingi Regional Business Development Manager PT CIS Exhibition Linda Leoni, saat konferensi pers Homedec di Jakarta, Selasa (6/3/2018)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA – PT Citra Inovasi Strategi Exhibition ingin melibatkan mahasiswa desain interior dalam pameran Home Show HOMEDEC pada September 2018 mendatang di Indonesia Convention Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD).
Exhibition and Conference Manager PT Citra Inovasi Strategi Exhibition R. Arief Sofyan Rudiantoro mengatakan pameran HOMEDEC akan menjadi arena untuk memperluas jaringan antara konsumen dengan jaringan tenant desainer interior.
“Kami ingin mengarahkan desain ini untuk kids zaman now. Maka kami ingin melibatkan mahasiswa interior desain selama HOMEDEC berlangsung,” jelas Arief di EV Hive, Menteng, Selasa (6/3/2018).
Arief memaparkan saat ini perusahaan juga sedang melakukan kajian agar bisa mewujudkan pameran yang menawarkan solusi bagi millennial. Meskipun begitu sasaran utama dari pameran HOMEDEC adalah generasi sebelum millennial yang sudah memiliki alokasi dana untuk properti dan tengah merancang desain huniannya.
Sekretaris Jenderal Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) Rohadi mengatakan HOMEDEC memang bisa menjadi arena laboratorium pendidikan desain interior. Selain itu, HOMEDEC perlu memberikan tema yang lebih spesifik menjawab tantangan perkembangan industri properti seturut dengan melesatnya inovasi teknologi.
“Salah satu caranya mahasiswa ini bisa ikut pameran juga, ke depannya bisa membuka peluang kerjasama business to business,” tutur Rohadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper