Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ada Tawaran Cicilan & Diskon Buat Yang Gila Jalan-jalan

Gilatrip.com sebagai salah satu perusahaan rintisan (startup) yang bergerak dalam industri pariwisata menawarkan promo cicilan dan diskon hingga 50%.
Ilustrasi/Reuters
Ilustrasi/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA—Gilatrip.com sebagai salah satu perusahaan rintisan (startup) yang bergerak dalam industri pariwisata menawarkan promo cicilan dan diskon hingga 50%.

Dengan adanya promo ini, wisatawan yang ingin mengeksplorasi destinasi menarik misalnya Raja Ampat, Pulau Komodo, Kepulauan Kei, dan lainnya tak perlu mengkhawatirkan biaya lagi.

“Kebanyakan wisatawan punya keinginan besar untuk mengeksplor keindahan alam di Indonesia namun terkendala di bujet. Untuk itu kami memberikan solusinya dimana banyak destinasi dari Gilatrip.com yang menarik untuk dikunjungi, tanpa butuh bujet besar. Ini akan menambah jumlah kunjungan wisatawan,” kata CEO Gilatrip.com, Zulham Anas, mengutip keterangan resminya, Jumat (19/5).

Zulham memastikan para wisatawan tidak perlu lagi khawatir dengan masalah biaya karena ada program menarik bagi para konsumen yaitu promo cicilan yang sangat ringan.

“Program cicilan ini kami berikan agar konsumen lebih mudah melakukan transaksi pembayaran saat melakukan perjalanan liburan. Dan tentunya juga akan menghemat bujet. Program ini bekerja sama dengan bank swasta , ” ujarnya.

Chief Marketing and Creative Gilatrip.com, Rheza Dewandharu mengungkapkan pihaknya juga memberikan diskon hingga 50% untuk beberapa paket pilihan yang terbagi dalam beberapa kategori yakni adventure, history & culture, extreme, dan lain sebagainya.

“Kami menyediakan paket- paket liburan dengan diskon hingga 50%. Dengan paket tersebut traveler bisa bebas mengeksplor keindahan alam di Indonesia, belajar culture baru, mencoba kuliner khas daerah, dan banyak lagi,” ungkap Rheza.

Kedepannya, Rheza mengatakan bahwa Gilatrip.com akan menjalin kerjasama dengan bank- bank swasta lain sehingga lebih memudahkan akses liburan para traveller.

Gilatrip.com yang di bawah bendera PT Trip Hebat Nusantara menyediakan dua program pilihan di platformnya, yakni “Be a Guide” dimana masyarakat bisa menjadi guide lokal yang memperkenalkan keunggulan daerahnya sekaligus mengembangkan potensi wisata, perekonomian, yang menjadi nilai jual daerahnya.

Sementara, dalam program “Be a Traveler” ditujukan bagi para pelancong yang tengah memilih- milih destinasi wisata yang ingin mereka kunjungi bersama rombongan atau perorangan. Pilihan destinasi wisatanya juga sangat beragam, hampir mencakup seluruh provinsi, dan pulau- pulau di Indonesia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fajar Sidik
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper