Bisnis.com, BATAM—Presiden Joko Widodo bersama dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono meninjau perkembangan proyek pembangunan bendungan Sei Gong di Kota Batam, Provinsi Riau.
Presiden Jokowi mengatakan bendungan Sei Gong seluas 355 hektare yang dapat menampung 11 juta meter kubik air ini kelak akan digunakan untuk air baku, baik untuk Pulau Galang, Rempang, dan utamanya Kota Batam yang masih defisit air baku.
Presiden berharap proyek ini akan rampung lebih cepat dari jadwal awal pada akhir 2018 menjadi pertengahan tahun 2018. Dengan demikian, kekurangan air baku di Kota Batam dapat segera diselesaikan.
Menurutnya, proyek ini baru dimulai awal 2016. Proses pengerjaan proyek dinilai sangat cepat. Hingga saat ini perkembangan proyek telah mencapai 35%, dan tidak menghadapi kendala apapun. Proyek senilai Rp 238 miliar ini masuk dalam 49 waduk program strategis nasional.
Video Berita: Presiden Joko Widodo Tinjau Proyek di Batam