Bisnis.com, JAKARTA - Maskapai milik perusahaan negara Garuda Indonesia mempersiapkan 32.000 kursi tambahan selama masa Lebaran, tepatnya H-10 hingga H+10.
Direktur Utama Garuda Indonesia Arif Wibowo mengatakan, ketersediaan kapasitas kursi secara keseluruhan meningkat 32% dengan tambahan jadwal penerbangan sebanyak 120 untuk rute domestik dan 112 rute tambahan internasional.
Pada hari biasa, Garuda Indonesia berhasil menjual tiket sebanyak 700.000 kursi setiap bulan.
"Ada yang pesawat wide body itu untuk nambah kota-kota dengan permintaan tinggi," katanya, usai menghadiri open house oleh Menteri BUMN Rini Soemarno, di Jakarta, Rabu (6/7/2016).
Dia mengapresiasi meningkatnya penggunaan mobile check-in dan website check-in sebesar 50%, sehingga mengurangi antrean di loket check-in di bandara, terutama di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
"Kita sudah selesai yang lebaran ini, Cengkareng lancar semua karena menggunakan mobile dan website check-in," ujarnya.