Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ancaman Bom Tak Terbukti, IKEA Alam Sutra Kembali Beroperasi

IKEA Alam Sutera kembali beroperasi seperti biasa setelah sebelumnya ada ancaman bom yang meneror toko furnitur tersebut.
IKEA Alam Sutera
IKEA Alam Sutera

Bisnis.com, JAKARTA - IKEA Alam Sutera kembali beroperasi seperti biasa setelah sebelumnya ada ancaman bom yang meneror toko furnitur tersebut.

Ancaman bom terjadi Rabu, (13/4/2016) pukul 17:17 WIB melalui telepon yang diterima Call Center IKEA Alam Sutra.

General Manager IKEA Indonesia, Mark Magee mengatakan pihak GEGANA POLDA Metro Jaya telah melakukan penyisiran secara menyeluruh dan tidak menemukan benda mencurigakan.

IKEA menempatkan keselamatan dan keamanan sebagai prioritas utama dalam beroperasi. Call Center kami menerima ancaman bom melalui telepon. Kami segera menerapkan prosedur evakuasi bagi pelanggan maupun co-worker IKEA, dan menghubungi pihak berwajib," katanya dalam siaran pers, Kamis (14/4/2016).

Dia menuturkan proses evakuasi berlangsung tertib, tenang dan terkoordinir. Pihak IKEA menyampaikan perkembangan keadaan secara berkala kepada para pelanggan dan co-worker yang berada di lokasi titik temu. "Pendataan dilakukan untuk memastikan penerapan standar keselamatan dan keamanan bagi semua co-worker dan pengunjung," jelasnya.

Pihak IKEA langsung berkoordinasi dengan pihak-pihak keamanan setempat yang terdiri atas Kapolsek Cipondoh - Tangerang, Danramil Serpong Tangerang, Gegana Polda Metro Jaya, Kasat Reskrim Polres Tangerang Kota mewakili Kapolres Tangerang Kota, Densus 88 Mabes Polri, Kasat Cyber Crime Polda Metro Jaya dan Alam Sutera Security Management.

Tim Gegana Polda Metro Jaya melakukan penyisiran selama 2,5 jam dan tidak menemukan barang mencurigakan. Pada pukul 21:00 WIB Tim GEGANA menetapkan area aman dan bersih.

"Tim Gegana Polda Metro Jaya telah melakukan penyisiran secara menyeluruh dan penyidik tidak menemukan barang mencurigakan yang diduga bom," kata Kasat Reskrim Polres Metro Sutarno.

Toko IKEA Alam Sutera telah beroperasi normal dan siap menyambut pelanggan dengan jam operasional sebagai berikut:

  • Jam buka toko (Senin-Jumat): 10.0022.00; hari libur/akhir pekan: 09:00-23:00
  • Jam buka restoran (Senin-Jumat): 09.3021.30; hari libur/akhir pekan: 08:00-21:30
  • Jam buka Smland (Senin-Jumat): 10:00-21:00; hari libur/akhir pekan: 09.3021.30

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper