Bisnis.com, JAKARTA— Badan Pusat Statistik mengemukakan inflasi bulanan pada Januari 2016 yang mengalami kenaikan 0,51%, terutama dipicu peningkatan harga bahan makanan.
“Inflasi terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh naiknya sebagian besar indeks kelompok pengeluaran, yaitu kelompok bahan makanan,” tulis BPS dalam lamannya hari ini, Senin (1/2/2016).
Berikut pemicu inflasi Januari 2016:
- Bahan makanan (2,20%)
- Makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau (0,51%)
- Perumahan, air, listrik, gas, dan bahan bakar (0,53%)
- Sandang (0,26%)
- Kesehatan (0,36%)
- Pendidikan, rekreasi, dan olahraga (0,15%)
Dikemukakan kelompok pengeluaran yang mengalami deflasi, yaitu kelompok transportasi, komunikasi, dan jasa keuangan 1,11%.