Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Airbus Peroleh Kontrak Pembelian A380 dari Maskapai Terbesar Jepang

Airbus mendapatkan kontrak pembelian tiga pesawat superjumbo A380 dari maskapai terbesar asal Jepang ANA Holding Inc dengan nilai 150 miliar yen atau US$1,25 miliar.
Perakitan pesawat jenis Airbus 350xwb di Toulouse, Prancis/Bisnis-Reni Efita Hendry
Perakitan pesawat jenis Airbus 350xwb di Toulouse, Prancis/Bisnis-Reni Efita Hendry

Bisnis.com, TOKYO – Airbus mendapatkan kontrak pembelian tiga pesawat superjumbo A380 dari maskapai terbesar asal Jepang ANA Holding Inc dengan nilai 150 miliar yen atau US$1,25 miliar.

“Pesawat-pesawat itu akan diperkenalkan pada tahun fiskal 2018 untuk rute Hawaii dan negara lain,” bunyi kutipan surat kabar Nikkei yang dilansir Reuters, Jumat (1/1/2016).

Pesanan di pembuka tahun 2016 itu menjadi angin segar karena selama beberapa tahun ini pesanan pesawat superjumbo tidak menggembirakan. Pasalnya, bisnis penerbangan kini lebih berorientasi pada pemakaian pesawat-pesawat dua mesin yang biaya operasionalnya lebih murah.

Angin segar juga telah dirasakan oleh kompetitor Airbus, Boeing Co, yang pada November tahun lalu menerima pesanan pesawat seri 747-8 dari dua perusahaan. Kontrak itu mengakhir dua tahun nihilnya pesanan pesawat empat mesin.

Airbus sebenarnya sempat mendapatkan kontrak pembelian enam pesawat A380 dari maskapai berbiaya murah asal Jepang Akymark Airlines Inc. Namun, pesanan dibatalkan karena operator tersebut kesulitan mendapatkan biaya tunai untuk membayar cicilan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper