Bisnis.com, JAKARTA – PT Bio Farma (Persero) kembali mendapatkan predikat emas pada Program Penilaian Peringkat Kinerja Anugerah Lingkungan (Proper) yang diadakan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.
DIrektur Keuangan Bio Farma Pramusti Indrascaryo mengatakan bahwa ini merupakan kali kedua perusahaan tersebut meraih predikat tersebut. Bio Farma sendiri merupakan satu-satunya perusahaan farmasi yang mendapat predikat tersebut di antara 11 peraih lainnya.
“Kami memandang bahwa Proper ini penting untuk menyampaikan bagaimana perusahaan melakukan upaya dalam program lingkungan dan efisiensi energi,” ujarnya dalam konferensi pers yang digelar, Senin malam (23/11/2015).
Kepala Divisi CSR Bio Farma R. Herry mengatakan bahwa untuk mendapatkan predikat tersebut, perusahaan harus melakukan pengelolaan lingkungan yang bersifat lebih dari yang dipersyaratkan. Dia menjelaskan, selain melakukan pengelolaan di lingkungan perusahaan, pihaknya juga melakukan program pengembangan masyarakat.
“Tahun ini kami fokus pada desa binaan, antara lain di kawasan Geopark Ciletuh, pelestarian ras murni domba garut dan penerapan teknologi ramah lingkungan pada Batik Pakidulan Sukabumi,” katanya.