Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita ekonomi dari dalam dan luar negeri menjadi perhatian pasar pada hari ini, Senin (26/10/2015).
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya yang diterima hari ini, mengatakan berita ekonomi yang menjadi perhatian pasar adalah:
Berita global
- PBoC memangkas suku bunga acuan untuk simpanan dan pinjaman masing-masing sebesar 25bps. (Bloomberg)
- Markit Manufacturing PMI AS naik ke 54 dari 53,1. (Bloomberg)
- Markit Manufacturing PMI Zona Euro tetap di 52. (Bloomberg)
Berita domestik
- Pemerintah dan DPR sepakat memangkas subsidi listrik untuk golongan 450 VA dan 900 VA mulai 1 Januari tahun depan. (Kompas)
- Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro memastikan pembahasan Rancangan Undang-Undang tentang Jaring Pengaman Sistem Keuangan masih berlangsung intensif. (Antara)
- Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo memprediksi tingkat inflasi pada akhir 2015 bisa mencapai angka 3,6% YoY. (Antara)
- Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan, tidak ada agenda pembahasan Freeport di Indonesia dalam kunjungan Presiden Jokowi ke Amerika Serikat 25-30 Oktober 2015. (Kompas)
- Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Tranmigrasi Marwan Jafar mengatakan lebih dari 80% dana desa telah disalurkan dari APBN ke kas kabupaten/kota. (Kompas)
- PT Pertamina resmi meluncurkan Bright Gas atau Elpiji dengan kemasan berukuran 5,5Kh yang dibanderol dengan harga jual Rp 62.000. (Kompas)