Bisnis.com, PADANG - PT Pertamina (Persero) memperkirakan kebutuhan bahan bakar pesawat atau avtur di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Sumatra Barat bakal meroket 350% selama musim haji.
Eksternal Relation Marketing Operation Regional (MOR) I PT Pertamina Zainal Abidin mengatakan kebutuhan avtur di bandara tersebut meningkat 350% per hari dibandingkan dengan rerata hari biasa karena adanya transit pesawat untuk mengisi bahan bakar.
"Kami sudah antisipasi dengan meningkatkan pasokan selama musim haji," katanya kepada Bisnis.com, Kamis (20/8/2015).
Dia menyebutkan perseroan juga telah menyiapkan dua unit tangki pengangkut avtur dengan kapasitas 24 kiloliter untuk melayani peningkatan permintaan avtur selama musim haji.
Saat ini, imbuhnya, kondisi suplai avtur untuk depot pengisian pesawat udara (DPPU) Bandara Minangkabau mampu memenuhi kebutuhan avtur empat hari.
"Artinya, stok yang ada dalam satu hari bisa memenuhi kebutuhan hingga empat hari ke depan, seandainya pasokan tidak ada. Jadi cukup aman," ujar Zainal.
Adapun, untuk pelaksanaan haji tahun ini, Bandara Minangkabau akan melayani 19 penerbangan khusus jemaah haji.
"Termasuk 108 penerbangan transit.Ada 108 penerbangan dari embarkasi lain yang transit untuk mengisi bahan bakar di BIM," kata Yosrizal, Humas PT Angkasa Pura II Cabang BIM.
Dia mengatakan pengelola bandara sudah menyiapkan terminal khusus untuk jemaah haji, sehingga tidak mengganggu penerbangan reguler.