Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

EKSPOR NONMIGAS BANTEN: Penjualan ke AS Naik 7,02%

Ekspor nonmigas Banten ke Amerika Serikat mengalami peningkatan nilai 7,02% selama Januari – April tahun ini terhadap periode yang sama tahun lalu (year-on-year).

Bisnis.com, TANGERANG—Ekspor nonmigas Banten ke Amerika Serikat mengalami peningkatan nilai 7,02% selama Januari – April tahun ini terhadap periode yang sama tahun lalu (year-on-year).

Badan Pusat Statistik (BPS) Banten mencatat ekspor ke Negeri Paman Sam mencapai US$639,80 juta, sedangkan tahun lalu baru US$597,85 juta. Perolehan ini mendudukan AS sebagai negara tujuan ekspor utama dengan market share 20,53%.

Secara umum ada 12 negara tujuan utama yang pada April tahun ini saja membukukan US$594,17 juta tumbuh 8,65% terhadap Maret. Selama bulan keempat saja ekspor ke AS tercatat US$176,73 juta, sedangkan China US$70,97 juta dan Jepang US$58,72 juta.

Pada bulan yang sama kontribusi besar lainnya berasal dari kawasan, yakni Asean US$149,89 juta dan Uni Eropa US$129,10 juta. Dua wilayah ini berkontribusi 17,06% dan 14,01% terhadap ekspor Banten Januari – April.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dini Hariyanti
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper