Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Emirates Operasikan Rute Dubai-Bali Mulai 3 Juni

Maskapai Emirates Airline asal Uni Emirat Arab mengoperasikan rute Dubai-Denpasar, Bali, untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Indonesia mulai 3 Juni 2015.
Emirates Airlines/Ilustrasi-www.luftfahrt.net
Emirates Airlines/Ilustrasi-www.luftfahrt.net

Bisnis.com, PADANG - Maskapai Emirates Airline asal Uni Emirat Arab mengoperasikan rute Dubai-Denpasar, Bali, untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Indonesia mulai 3 Juni 2015.

Menteri Pariwisata Arief Yahya mengatakan pemerintah berhasil mendorong investasi untuk pengembangan pariwisata dalam negeri dengan pembukaan rute-rute penerbangan baru yang langsung ke objek wisata.

“Dari Dubai, kami promosiin wisata Indonesia, ketemu investor dan dapat Emirates yang akan buka penerbangan Dubai-Bali,” katanya, Sabtu (16/5/2015).

Dia mengatakan salah satu perusahaan penerbangan terbaik di dunia itu berminat memfasilitasi penerbangan ke Bali sebagai destinasi unggulan untuk menggarap wedding tourism. Sedangkan pemerintah memberikan insentif berupa promosi di negara asalnya.

Promosi wisata Indonesia dengan melibatkan maskapai tersebut di negaranya diharapkan menjadi stimulus untuk menarik minat wisatawan asing, serta ikut berkontribusi meningkatkan keterisian pesawat.

Dia memperkirakan besaran insentif untuk promosi di Dubai mencapai US$1 juta. Namun, jumlah itu dinilai belum seberapa dengan potensi kunjungan wisatawan dari negara tersebut.

Arief menuturkan konsep wedding tourism sangat diminati wisatawan asal Timur Tengah. Di Thailand misalnya, sebanyak 120.000 wisman Timur Tengah mengunjungi negara itu setiap tahunnya. Sementara di Indonesia hanya sekitar 10% dari jumlah tersebut.

“Dulu kan ngga pede jual Bali ke Timur Tegah. Tapi ternyata pasarnya besar, karena banyak pasarang muda mereka yang bulan madu ke luar negeri. Kenapa pasar itu nggadiambil,” katanya.

Menurutnya, kunjungan wisatawan dari Timur Tengah menuju Bali sebagai destinasi unggulan untuk bulan madu bisa mencapai 40.000 per tahun. Dia meyakini Emirates sudah melakukan kajian dan yakin akan potensi kunjungan ke daerah itu.

Sementara itu, Executive Vice President and Chief Commercial Officer Emirates Airline Thierry Antinori mengatakan Bali merupakan pasar penting bagi perusahaan tersebut. Sebab, ada minat tinggi dari seluruh jaringannya terhadap segmen rekreasi.

“Kami sangat senang dapat menawarkan produk Emirates setiap hari, menghubungkan Dubai-Bali dan lebih dari 80 tujuan di Eropa, Timur Tengah, Afrika, dan Amerika,” katanya melalui situs resmi perusahaan.

Emirates mengumumkan meluncurkan layanan penerbangan Dubai-Bali mulai 3 Juni 2015 setiap hari. Perusahaan tersebut menggambarkan Bali merupakan salah satu destinasi paling popular di Indonesia dengan pegunungan dan pantai yang indah. Sebanyak 3,7 juta wisman mengunjungi daerah itu tahun lalu.

Bali, demikian situs tersebut, menjadi tujuan global ke 148 Emirates. Jaringan maskapai ini melayani 23 destinasi di 13 negara Asia Pasifik. Penerbangan Dubai-Bali menggunakan pesawat Boeing 777-300 ER.

Emirates mulai melayani rute Indonesia pada 1992 dengan tiga penerbangan per pekan melalui Singapura dan Kolombo, Sri Langka. Sejak 2013 maskapai ini terbang setiap hari dari Jakarta-Dubai.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Heri Faisal

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper