Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jumat (11/4/2014), Investor Soroti Berita Ini

Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita dari dalam dan luar negeri menjadi sorotan pasar pada hari ini, Jumat (11/4/2014)
Pileg 2014/Bisnis
Pileg 2014/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita dari dalam dan luar negeri menjadi sorotan pasar pada hari ini, Jumat (11/4/2014).

Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya,  mengatakan berita yang disoroti tersebut adalah:        

Berita ekonomi global

  • Ekspor China turun 6,6% y-y jika dibandingkan Maret 2013, setelah pada Februari jatuh 18% y-y. Impornya juga anjlok 11,3% y-y untuk Maret setelah sempat naik 10% y-y pada Februari (Wall Street Journal)
  • Neraca perdagangan China menjadi surplus US$7,71 miliar dari  minus US$22.98 Miliar (Investing.com)
  • Initial jobless claims AS turun 32.000 ke 300.000 minggu lalu (Investing.com)
  • Import price index AS tumbuh 0,6% y-y, melambat dari 0,9% y-y pada periode sebelumnya (Investing.com)
  • Bank of England mempertahankan suku bunganya di 0,5% sementara besaran QE bertahan di GBP375 miliar (Investing.com)
  • Tingkat inflasi Prancis 0,5% y-y, tidak berubah dari bulan lalu (Investing.com)

 Berita ekonomi domestik

  • Pemerintah melihat terpuruknya pasar keuangan yang diikuti depresiasi rupiah berkaitan dengan hasil perhitungan suara sementara pemilihan umum legislatif 2014 yang di luar ekspektasi pasar (Bisnis Indonesia)
  • Bank Indonesia melihat hingga kuartal I/2014, pertumbuhan kredit industri perbankan masih tetap tinggi yakni di kisaran 20%-21% y-y (Bisnis Indonesia)
  • Hasil survei penjualan eceran Bank Indonesia Februari 2014 menunjukkan melambatnya penjualan eceran di mana pertumbuhan tahunan indeks penjualan riil (IPR) Februari 2014 sebesar 21,2% y-y dari 24,8% y-y (Antara)

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper