Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

R.J. Lino Diangkat Lagi Sebagai Dirut Pelindo II

Kementerian Negara BUMN mengangkat kembali R.J. Lino sebagai Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II, bersama tiga anggota direksi lainnya.
R. J. Lino/Bisnis.com
R. J. Lino/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA -  Kementerian Negara BUMN mengangkat kembali R.J. Lino sebagai Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II, bersama tiga anggota direksi lainnya.

Hal itu dituangkan melalui  Surat Keputusan Menteri BUMN No. SK-48/MBU/2014 pada 11 Maret 2014, Selaku Rapat Umum Pemegang Saham  PT Pelindo II tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Direksi  Pelindo II.

Dalam SK Meneg BUMN No. 48  tersebut yang di peroleh Bisnis pada hari ini (20/3/2014), R.J. Lino menjabat sebagai Direktur Utama Pelindo II dan didampingi tiga orang anggota direksi yakni, Ferialdy Noerlan, Saptono R. Irianto dan Dede R. Martin.

R.J. Lino, sebelumnya juga diangkat sebagai Dirut Pelindo II melalui Surat  Keputusan Meneg BUMN; Kep-108/MBU/2009 tanggal 8 Mei 2009 dan berakhir masa jabatannya pada  11 Mei 2014.

Dalam SK Menteri BUMN No:SK-48 itu juga dipertegas bahwa Cipto Pramono (anggota direksi sebelumnya) yang mengundurkan diri  telah di berhentikan melalui SK Meneg BUMN No:43/MBU/2013 tanggal 31 Desember 2013.

Keputusan Meneg BUMN  tentang pemberhentian dan pengangkatan Direksi Pelindo II itu juga ditembuskan kepada presiden  dan Wakil Presiden, Ketua Badan Pemeriksa Keuangan RI, Menko Perekonomian, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi, Menteri Perhubungan dan sejumlah instansi lainnya.

R.J. lino yang dikonfirmasi Bisnis pertelpon tidak membantah  adanya surat tersebut. “Benar itu tetapi saya gak ingat nomer suratnya berapa,” ujarnya singkat.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akhmad Mabrori
Editor : Sepudin Zuhri

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper