Bisnis.com, JAKARTA - Indonesia Natour Hotel Group (Inna Hotel) meramaikan segmen pasar hotel bujet dengan meresmikan pengoperasian Inna Eight Hotel Bandar Lampung, Jumat (14/2).
“Inna 8 Hotel adalah hotel butik bujet di bawah naungan Inna Hotel Group. Kami dengan bangga mengumumkan hotel pertama kami di Lampung. Kami juga berencana mengoperasikan empat hotel Inna 8 di Jakarta, Cirebon, Kupang, dan Pare-Pare,” ujar Intam Abdam Katoppo, Direktur Utama PT Indonesia Natour Hotel (persero) kepada Bisnis.
Hotel Inna Eight itu merupakan hotel yang dikelola jaringan Inna Hotel Group dengan investor lokal asal Lampung, yakni PT Niaga Mitra Usaha.
Inna Group, sambungnya, sebelumnya juga telah mengoperasikan Inna Eight di Selorejo, Malang, yang merupakan rebranding dari hotel milik Perum Jasa Tirta yang telah beroperasi sebelumnya.
Dengan demikian, pada tahun ini diharapkan akan ada sebanyak enam Inna Eight yang siap melayani segmen pasar hotel bujet.
Menurut Welly Kurniawan, General Manager Inna Eight Hotel Lampung, hotel kategori bintang tiga itu ditawarkan dengan konsep butik hotel memiliki 102 kamar guna memenuhi segmen korporat, pemerintah, keluarga, dan umum di Kota Bandar Lampung.
“Kami siap bersaing dengan hotel berbintang yang berada di kelas lebih atas. Untuk tahap soft opening ini kami menawarkan opening rate Rp366.000 per malam hingga Lebaran 2014. Pada Februari atau bertepatan dengan Valentine Day ini baru dibuka 30 kamar, “ ujarnya.