BISNIS.COM, JAKARTA--Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Chatib Basri menemui Gubernur Joko Widodo untuik membahas iklim investasi Jakarta di Balai Kota DKI.
Chatib didampingi dua pejabat eselon I BKPM yakni Deputi Bidang Perencanaan Penanaman Modal BKPM Tamba P. Hutapea dan Deputi Pengembangan Iklim Penanaman Modal BKPM Farah Ratnadewi Indriani.
"Bahas iklim investasi di Jakarta," ujar Chatib singkat. sembari masuk ruangan Gubernur Jokowi, Selasa (14/5/2013).
Sementara itu Kepala BPMP DKI Catur Laswanto mengatakan pembicaraan bersama BKPM seputar bisnis yang ada di Jakarta. "Kemungkinan bahas tentang doing business di Jakarta, kira kira seperti itu," katanya.
Sebelumnya, Pemprov DKI menawarkan kesempatan kepada investor untuk menanamkan modalnya di Jakarta. Sejumlah megaproyek seperti multipurposes deep tunnel akan mengundang investor.(bas)
Chatib Basri Temui Jokowi Bahas Iklim Investasi DKI
BISNIS.COM, JAKARTA--Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Chatib Basri menemui Gubernur Joko Widodo untuik membahas iklim investasi Jakarta di Balai Kota DKI.Chatib didampingi dua pejabat eselon I BKPM yakni Deputi Bidang Perencanaan Penanaman
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Bambang Supriyanto
Editor : Bambang Supriyanto
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
5 jam yang lalu