Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

TOL MELAWAN ARUS: CMNP Akan Uji Coba di Ruas Cawang-Rawamangun

BISNIS.COM, JAKARTA--Operator tol ruas Cawang-Tanjung Priok-Ancol Timur- Pluit, PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP) akan melakukan uji coba pelaksanaan sistem melawan arus (contra flow) untuk ruas Cawang menuju Rawamangun.

BISNIS.COM, JAKARTA--Operator tol ruas Cawang-Tanjung Priok-Ancol Timur- Pluit, PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP) akan melakukan uji coba pelaksanaan sistem melawan arus (contra flow) untuk ruas Cawang menuju Rawamangun.

Uji coba contra flow akan dilaksanakan mulai besok Jumat 5 April 2013  pada pukul 06.00-09.30 WIB atau pada saat jam dengan arus lalu lintas padat.

Direktur Pelayanan dan Pemeliharaan CMNP Bagus Medi Suarso menjelaskan pihaknya akan bekerja sama dengan PT Jasa Marga Tbk untuk melakukan uji coba contra flow tersebut.

Ujicoba contra flow mulai besok (5/4), Senin (8/4) dan Selasa (9/4) khusus kendaraan kecil (golongan satu)," ujar Medi di Jakarta, Kamis (4/4)

Ia menjelaskan contra flow di ruas tol milik CMNP akan lebih sulit karena hanya memiliki tiga lajur dan bahu jalan yang lebih sempit. Tambah lagi jalan tol tersebut banyak dilalui kendaraan besar.

Walaupun demikian ia memastikan pihaknya telah bekerja sama dengan kepolisian untuk melakukan uji coba contra flow. Ia mengugnkapkan contra flow diharapkan bisa menambah kecepatan laju kendaraan di jalan tol dari arah tol Jagorawi. Pihaknya berharap jalur yang menuju ke arah Cawang tidak menjadi semakin padat.

Sementara itu, Kasat Polisi Jalan Raya Polda Metro Jaya AKBP Muhamad Ajazari, mengatakan, pihaknya juga sudah mempersiapkan 15 anggotanya untuk mengamankan skema melawan arus ini.

"Kami meminta pengguna jalan untuk menyalahkan lampu untuk menghindari kecelakaan," ujarnya. (if)

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Thomas Mola
Editor : Others
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper