BISNIS.COM,JAKARTA-- Tarif biaya pelayanan atau service charge untuk ruang kantor sewa di sentra bisnis Jakarta diperkirakan naik 10% pada kuartal I tahun ini.
Perusahaan riset properti Knight Frank Indonesia mencatat alasan sebagian besar pengelola gedung dalam menaikkan service charge adalah kenaikan upah minimum provinsi dan tarif parkir.
"Sebenarnya kenaikan service charge juga akan terjadi di semua pasar perkantoran sewa Jakarta, baik di CBD maupun non CBD, sekitar 10%," terang hasil riset yang diterima Bisnis, Sabtu (16/3).
Meskipun demikian, tingkat okupansi ruang-ruang kantor di CBD diprediksi tetap berada di atas 90%, karena permintaan terus muncul baik dari pemain bisnis baru maupun mereka yang ekspansi.
Dengan begitu, tarif sewa dasar atau base rental untuk ruang kantor kelas A di CBD diproyeksikan tetap mengalami pertumbuhan walaupun tidak setinggi tahun lalu.
PASAR PERKANTORAN: Service Charge Di Sentra Bisnis Jakarta Naik 10%
BISNIS.COM,JAKARTA-- Tarif biaya pelayanan atau service charge untuk ruang kantor sewa di sentra bisnis Jakarta diperkirakan naik 10% pada kuartal I tahun ini.Perusahaan riset properti Knight Frank Indonesia mencatat alasan sebagian besar pengelola gedung
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
1 jam yang lalu
Di Balik Aksi Lo Kheng Hong Borong Puluhan Juta Saham PGAS
5 jam yang lalu