Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

INDUSTRI HULU MIGAS: BUMN didorong tingkatkan nilai kandungan lokal

JAKARTA:  Satuan Kerja Sementara Pelaksana Usaha Hulu Migas (SKSP MIgas) mendorong keterlibatan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) meningkatkan Nilai Kandungan Dalam Negeri (TKDN) melalui pengadaan barang dan jasa.
 
Nilai pengadaan barang dan jasa melalui BUMN hingga November 2012 sekitar US$1,69 miliar. Angka ini meningkat dari 2011 yang nilainya US$630 juta.
 
Untuk mendorong upaya ini, industri hulu migas telah menetapkan aturan pengadaan barang dan jasa yang hanya boleh dilakukan oleh perusahaan nasional, atau perusahaan asing yang bermitra dengan penyedia nasional.
 
 “Peraturan ini terbukti efektif memagari kepentingan nasional,” kata Deputi Umum SKSP Migas Gerhard M Rumeser, Selasa (25/12/2012). 
 
Adapun Nilai komitmen pengadaan barang dan jasa di sektor hulu minyak dan gas bumi sampai dengan November 2012 sebesar US$ 13,74 miliar. 
 
Dari jumlah tersebut, nilai TKDN mencapai 63 % atau diestimasikan sekitar US$ 8,5 miliar. Pencapaian ini meningkat dari tahun sebelumnya. 
 
Pada 2011, komitmen pengadaan barang dan jasa sebesar US$ 11,81 miliar dengan TKDN sebesar 61 %. 
 
Menurut Gerhard, penggunaan komponen dalam negeri untuk pengadaan jasa mencapai US$ 7,06 miliar, sedangkan untuk pengadaan barang sebesar US$ 1,53 miliar. 
 
“Kami terus berkomitmen meningkatkan TKDN setiap tahunnya,” katanya.  (ra)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : News Editor
Sumber : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper