Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Blue Bird (BIRD) akan Tambah Armada 1.000 EV Sepanjang 2025

PT Blue Bird Tbk. (BIRD) berencana menambah 1.000 unit mobil listrik (EV) sepanjang 2025 guna mempercepat transisi menuju transportasi rendah emisi
Direktur Utama PT Blue Bird Tbk. Adrianto Djokosoetono (dari kiri), Guru Besar Gerontologi & Penasihat Centre for Family and Ageing Studies (CeFAS) Universitas Respati Indonesia Prof. Tri Budi W Rahardjo, Board of Advisors PT Blue Bird Tbk. & Koordinator Bluebird Peduli Noni Purnomo, dan Wakil Direktur Utama Sigit Djokosoetono berbincang saat mencoba Lifecare Taxi di Jakarta, Kamis (25/4/2024). - Bisnis/Himawan L Nugraha
Direktur Utama PT Blue Bird Tbk. Adrianto Djokosoetono (dari kiri), Guru Besar Gerontologi & Penasihat Centre for Family and Ageing Studies (CeFAS) Universitas Respati Indonesia Prof. Tri Budi W Rahardjo, Board of Advisors PT Blue Bird Tbk. & Koordinator Bluebird Peduli Noni Purnomo, dan Wakil Direktur Utama Sigit Djokosoetono berbincang saat mencoba Lifecare Taxi di Jakarta, Kamis (25/4/2024). - Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten taksi PT Blue Bird Tbk. (BIRD) berencana menambah 1.000 unit mobil listrik (EV) sepanjang 2025 guna mempercepat transisi menuju transportasi rendah emisi. 

Chief Strategy Officer Blue Bird Andrew Arristianto mengatakan kebutuhan masyarakat akan transportasi berkelanjutan terus berkembang. BIRD juga akan menghadirkan fitur pemesanan E di aplikasi MyBluebird.

“Inovasi ini didukung dengan rencana penambahan armada EV hingga 1.000 unit untuk mempercepat transisi menuju transportasi rendah emisi,” kata Andrew kepada wartawan, Kamis (6/2/2025). 

Meski demikian, Andre tidak merincikan belanja modal yang disiapkan untuk pengadaan 1.000 kendaraan listrik tersebut. 

Di sisi lain, Direktur Utama Blue Bird Andrianto Djokosoetono mengatakan EV tersebut akan berasal dari APM yang eksisting seperti Hyundai Ioniq 5 hingga BYD serta beberapa APM baru. 

Adapun Andrianto mengatakan belanja modal yang akan disiapkan tidak jauh berbeda dengan 2024. 

Adapun tahun lalu BIRD mengungkapkan telah mengoperasikan armada lebih dari 300 unit taksi berbasis listrik battery electric vehicle (BEV) per Desember 2024.

Adapun sepanjang 2024, BIRD melakukan penambahan 500 kendaraan listrik termasuk peremajaan armada EV yang sudah berusia 5 tahun setelah beroperasi sejak 2019.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Artha Adventy
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper