Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Transjakarta Siapkan 300 Bus Tambahan untuk Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK Besok

Jumlah rute Transjakarta yang beroperasi akan disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat.
Pekerja melintas di dekat deretan bus TransJakarta di Jakarta, Sabtu (27/8/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha
Pekerja melintas di dekat deretan bus TransJakarta di Jakarta, Sabtu (27/8/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - PT Transportasi Jakarta atau Transjakarta akan menambah 300 bus yang akan beroperasi di sekitaran GBK dalam rangka misa akbar yang dipersembahkan Paus Fransiskus besok, Kamis (5/9/2024). 

Direktur Utama Transjakarta Welfizon Yuza mengatakan setelah pembahasan dari stakeholder terkait, Transjakarta akan memperkuat dengan menambah 300 bus tambahan yang akan dioperasikan di sekitar GBK. 

“Untuk membantu proses mobilisasi. Baik itu menuju atau pada saat bubaran setelah acara di GBK. Masyarakat bisa dilayani dengan lebih baik,” kata Welfizon kepada wartawan, Rabu (4/9/2024). 

Meski menambah jumlah armada, jumlah jam operasional tidak ditambah. Penambahan jam operasional bersifat situasional. Menurut Welfizon, biasanya Transjakata akan melakukan pengurangan bus di jam-jam tertentu. Namun pada saat misa akbar, seluruh bus akan dioperasikan. 

Sebelumnya, Direktur Operasional dan Keselamatan Transjakarta Daud Joseph mengatakan bahwa jumlah rute yang beroperasi akan disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat. 

Dia menyebutkan sekitar 80.000 orang yang akan mengikuti misa di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK). Joseph mengasumsikan setengah dari jumlah jemaat yang hadir akan menggunakan angkutan umum. 

“Yang jelas, Transjakarta diberi tugas khusus di tanggal itu untuk memastikan jalurnya lancar, jalur bus,” kata Joseph kepada wartawan, dikutip Minggu (1/9/2024). 

Lebih lanjut, Joseph menyebut Masyarakat tidak perlu khawatir karena Transjakarta akan tetap melayani dan memastikan rute-rute itu ditambah jumlahnya. Baik untuk jemaat yang akan menghadiri misa, bisa naik Transjakarta dari titik mana saja ujungnya akan sampai di GBK, juga melalui transit tidak langsung. 

Selain itu, Transjakarta akan menyiagakan seluruh petugas dan memastikan pelayanan tersedia sampai malam hari sehingga kebutuhan mobilitas pelanggan terpenuhi. 

Joseph juga mengatakan jam layanan akan ditambah jika masih terdapat penumpukan pelanggan. Kalau memang ada kebutuhan dan pelanggan masih menumpuk hingga pukul 22.00 WIB, maka Transjakarta bisa tambah jam layanan hingga pukul 00.00 WIB sesuai kebutuhan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Artha Adventy
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper