Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terungkap! Ini Warga Prioritas yang Terima Makan Bergizi Gratis Prabowo

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan kalangan yang akan menerima makan bergizi gratis dari Presiden terpilih Prabowo Subianto.
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto memberikan keterangan saat konferensi pers mengenai Perekembangan Ekonomo Terkini dan Arah Kebijakan APBN 2025. Dok Ekon.go.id
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto memberikan keterangan saat konferensi pers mengenai Perekembangan Ekonomo Terkini dan Arah Kebijakan APBN 2025. Dok Ekon.go.id

Bisnis.com, JAKARTA - Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkap daftar prioritas yang akan menerima makan bergizi gratis atau makan siang gratis dari Presiden terpilih Prabowo subianto

Airlangga mengatakan penerima yang dibidik pemerintah untuk mendapat makan siang bergizi, yaitu masyarakat yang tinggal di wilayah tertinggal, terdepan, terluar (3T).

Menurutnya, anggaran Rp71 triliun yang dialokasikan pemerintahan saat ini di APBN 2025 sudah sesuai dengan kebutuhan. 

"Itu [anggaran Rp71 triliun] sudah ada kalkulasi berdasarkan prioritas daerah kemudian indeks dan jumlah [penerima]. Fokusnya salah satunya [daerah 3T," ujar Airlangga di kompleks Parlemen, Senin (24/6/2024). 

Airlangga menegaskan alokasi anggaran program makan bergizi gratis akan dibahas secara komprehensif dengan pihak-pihak terkait, yaitu pemerintah dan DPR. 

Dia juga meminta agar masyarakat menunggu detailnya nanti akan masuk di dalam Rancangan Undang-Undang APBN. Airlangga mengatakan program unggulan Prabowo-Gibran tersebut tentu agar berdampak positif bagi roda perekonomian. 

"Ya tentu [berdampak ke ekonomi]. Kita kan baru bicara amplop besarnya, nanti teknisnya akan ada penjelasannya didalam RUU APBN nanti," tuturnya. 

Menkeu Sri Mulyani, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Anggota Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Presiden Terpilih Prabowo Subianto yaitu Thomas Djiwandono serta Budi Djiwandono menggelar konferensi pers mengenai Perekembangan Ekonomo Terkini dan Arah Kebijakan APBN 2025. IG smindrawati
Menkeu Sri Mulyani, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Anggota Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Presiden Terpilih Prabowo Subianto yaitu Thomas Djiwandono serta Budi Djiwandono menggelar konferensi pers mengenai Perekembangan Ekonomo Terkini dan Arah Kebijakan APBN 2025. IG smindrawati

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati secara blak-blakan mengungkapkan bahwa pemerintah telah memasukkan program makan bergizi gratis (MBG) dalam rancangan APBN 2025. 

Sri Mulyani juga menyampaikan bahwa presiden terpilih Prabowo Subianto telah menyetujui kebijakan tersebut yang tengah disusun, terutama terkait anggaran yang ditetapkan senilai Rp71 triliun.  

Meski belum mencakup 100% untuk tahun depan, pemerintah merencanakan program tersebut akan dijalankan secara bertahap. 

“Bapak Prabowo telah menyampaikan beliau telah menyetujui program makanan bergizi gratis dilaksanakan secara bertahap,” ujarnya dalam konferensi pers, Senin (24/6/2024). 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper