Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RI Tuan Rumah World Water Forum ke-10, Luhut Targetkan 4 Capaian Ini

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, mengungkapkan 4 target yang ingin dicapai dari gelaran World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. Bisnis/Triawanda Tirta Aditya
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. Bisnis/Triawanda Tirta Aditya

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) sekaligus Ketua Panitia Nasional Penyelenggara World Water Forum (WWF) ke-10, Luhut Binsar Pandjaitan, mengungkap 4 target yang ingin dicapai dari gelaran forum internasional tersebut.

Luhut Pandjaitan mengatakan, World Water Forum ke-10 menjadi ajang untuk Indonesia memperkuat perannya di tingkat regional dan global untuk mitigasi isu dalam bidang air.

"Terdapat empat deliverables yang ditargetkan akan dicapai yaitu [pertama] pendirian Center of Excellence for Climate and Water Resilience," kata Luhut dalam keterangan resmi, dikutip Selasa (23/4/2024).

Kedua, penyelenggaraan World Water Forum ke-10 dapat menghasilkan pembentukan kelompok kerja untuk Integrated Water Resources Management for Small Islands.

Ketiga, forum ini juga diharapkan akan terbentuk penetapan Hari Danau Sedunia. Keempat, forum ini dibidik untuk menghasilkan sejumlah proyek konkret lainnya.

“Saat ini sudah tercatat, jumlah pendaftar melalui website resmi World Water Forum ke-10 mencapai 1.062 peserta yang terdiri dari 387 peserta nasional dan 675 peserta internasional dari 88 negara,” ujar Luhut.

Seiring dengan besarnya partisipasi internasional tersebut, Luhut memastikan keamanan penyelenggaraan World Water Forum ke-10 akan terjaga melalui sinergi antara Kepolisian dan TNI.

Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri), Listyo Sigit Prabowo, mengatakan, Polri telah menyiapkan Operasi Kepolisian “Puri Agung 2024”.

“Melalui operasi ini kami menyiapkan skema pengamanan dan personel yang mumpuni untuk kesuksesan acara ini,” kata Listyo.

Sementara itu, Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Agus Subiyanto menambahkan, Indonesia akan memperkuat keamanan untuk menyambut delegasi.

“Kami telah menyiapkan skema evakuasi delegasi World Water Forum ke-10 bila terjadi bencana alam,” kata Agus.

Nantinya, Polri dan TNI akan bersinergi bersama BSSN, BIN, dan Kominfo untuk menjaga keamanan siber selama World Water Forum ke-10 berlangsung.

Sebagai informasi, World Water Forum ke-10 telah disepakati untuk digelar pada 18 Mei hingga 25 Mei 2024 di Bali. Pemerintah menargetkan kehadiran 12 kepala negara dan 56 menteri, 10.000 delegasi dan 100.000 peserta dari 172 negara yang terdiri atas unsur-unsur Pemerintah, parlemen, swasta, akademisi, praktisi, asosiasi, dan masyarakat pada lingkup nasional dan internasional.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper