Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lengkap! Rekap dan Momen Penting Debat Cawapres 2024 di Setiap Segmen

Berikut rekap dan momen penting yang terjadi saat debat Cawapres 2024 di masing-masing segmen.
Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (kiri), Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka (tengah), dan Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD mengikuti Debat Calon Wakil Presiden (Cawapres) di Jakarta, Jumat (22/12/2023). Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar debat Cawapres yang membahas topik soal ekonomi, baik ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan. JIBI/Bisnis/Arief Hermawan P
Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (kiri), Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka (tengah), dan Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD mengikuti Debat Calon Wakil Presiden (Cawapres) di Jakarta, Jumat (22/12/2023). Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar debat Cawapres yang membahas topik soal ekonomi, baik ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan. JIBI/Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA - Tiga calon wakil presiden (cawapres) telah menyelesaikan debat kedua cawapres pada Jumat (22/12/2023) di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Selatan.

Cawapres Muhaimin Iskandar (Cak Imin), Gibran Rakabuming Raka, dan Mahfud MD mendapat kesempatan untuk memaparkan visi-misi dan janji politik, tanya jawab dengan tema, hingga menyampaikan pesan penutup. Debat cawapres yang berlangsung selama 12 menit tersebut berjalan lancar.

Secara garis besar, tema debat cawapres membahas soal ekonomi, baik itu ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

Tensi debat antara Cak Imin, Gibran, dan Mahfud MD sempat mengalami naik turun ketika sesi tanya jawab soal persoalan ekonomi.

Debat kali ini juga menelurkan istilah-istilah ekonomi yang viral di media sosial, antara lain Carbon Capture and Storage (CCS), State Global of Economic Islamic (SGEI), hingga SlepetNomics.

Berikut rekap proses dan hasil debat Cawapres 2024 di setiap segmen. 

1. Rangkuman Debat Cawapres 2024 Segmen 1

Pada segmen 1, Cak Imin, Gibran, dan Mahfud MD menyampaikan visi misi dan program kerja masing-masing. Berikut rangkuman visi misi ketiga cawapres dalam debat yang berlangsung Jumat (22/12/2023).

Cak Imin

  • Cak Min menggaungkan istilah baru “slepet” yang dianalogikan sebagai sebuah disrupsi, disrupsi adalah awal dari perubahan.
  • Pasangan Anies-Muhaimin (AMIN) berencana untuk membebankan pajak kepada orang super kaya dan menurunkan pajak untuk kelas menengah.
  • AMIN menjanjikan anggaran untuk anak muda, termasuk kredit usaha bagi anak muda, dengan nilai anggaran sebesar Rp150 triliun.

Gibran Rakabuming

  • Gibran berjanji melanjutkan program pemerintahan Joko Widodo (Jokowi), yaitu hilirisasi dan Ibu Kota Nusantara (IKN).
  • Indonesia perlu memiliki talenta masa depan di bidang teknologi digital. Keahlian anak muda yang dimaksud Gibran salah satunya anak muda yang ahli dalam kripto, ahli artificial Intelligence, ahli blockchain, ahli robotic dan ahli perbankan syariah.
  • Prabowo-Gibran ingin akses logistik terkoneksi ke seluruh Indonesia agar bisa menekan biaya pengiriman dan menarik investor ke Tanah Air.

Mahfud MD

  • Mahfud MD meyakini pertumbuhan ekonomi 7% setahun bisa diraih apabila korupsi bisa diberantas di Indonesia.
  • Mahfud MD menyebutkan kasus pinjaman online (pinjol) ilegal merupakan kasus problematik. Dampak dari maraknya kasus pinjol ilegal bahkan ada yang sampai bunuh diri.
  • Mahfud MD mengungkapkan ratusan hektare tanah di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dikuasai hanya segelintir pengusaha.

2. Rangkuman Debat Cawapres 2024 Segmen 2

Pada segmen 2, ketiga cawapres melakukan pendalaman visi misi dan program kerja. Pendalam dilakukan dengan menjawab pertanyaan undian dari panelis yang sudah ditetapkan KPU.

Cak Imin

Cak Imin mengatakan bahwa pinjaman online (pinjol) dan judi online harus diberantas atau dislepet lagi agar tidak semakin merajalela.

"Pemberantasan pinjol dan judi online harus dislepet lagi, karena penanganan masih belum komprehensif," kata Cak Imin.

Menurutnya,  penanganan pinjol dan judi online harus lebih ditingkatkan lagi. Selain itu literasi digital kepada masyarakat harus lebih baik lagi untuk mencegah pinjol dan judi online.

Gibran

Gibran Rakabuming Raka menyoroti kasus pencurian data yang juga sama pentingnya dalam masalah ekonomi digital. Selain pinjaman online (pinjol) dan judi online (judol), kasus pencurian data juga harus diperhatikan.

"Selain pinjol dan judi online. Kita juga harus hati-hati soal masalah pencurian data. Untuk itu harus kita kuatkan cyber security dan cyber defence kita," ujarnya dalam debat cawapres, Jumat (22/12/2023).

Gibran kemudian pamer bahwa keamanan data ini sudah diterapkan di Solo yang ditandai dengan adanya sekolah cyber security di Technopark.

Mahfud MD

Mahfud MD mengungkapkan banyak investor yang mau berinvestasi di Indonesia malah diperas. Awalnya, Mahfud mengaku berdiskusi dengan para pelaku usaha. Dia bertanya, apakah mereka takut apabila dirinya memberantas korupsi ketika menjadi wakil presiden.

Menurutnya, para pelaku usaha malah senang. Sebab, lanjutnyabanyak yang selama ini diperas ketika ingin berinvestasi.

"'Kami kalau mau investasi di Indonesia ini diperas, mau berusaha ini diperas. Kalau kami bayar padahal diperas, lalu kalau ketahuan kami ditangkap, katanya kami menyuap,' itulah Indonesia ini pada saat ini," ungkap Mahfud.

Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (kiri), Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka (tengah), dan Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD mengikuti Debat Calon Wakil Presiden (Cawapres) di Jakarta, Jumat (22/12/2023). IBI/Bisnis/Arief Hermawan P
Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (kiri), Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka (tengah), dan Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD mengikuti Debat Calon Wakil Presiden (Cawapres) di Jakarta, Jumat (22/12/2023). IBI/Bisnis/Arief Hermawan P

3. Rangkuman Debat Cawapres 2024 Segmen 3

Pada segmen 3, Cak Imin, Gibran, dan Mahfud MD masih melakukan penguatan visi misi dengan menjawab pertanyaan acak dari panelis. Ada tiga pertanyaan yang disampaikan dalam segmen 3.

Pertanyaan pertama dari panelis berkisar soal strategi penyiapan instrumen fiskal untuk mengatasi permasalahan kompleks di perkotaan terkait transportasi publik, sampah, dan kawasan kumuh.

Gibran

Gibran pembangunan sanitasi dan pasokan air bersih sebagai infrastruktur sosial memerlukan kolaborasi banyak pihak. Selain itu, ia menyatakan bahwa permasalahan sanitasi dan air bersih berkorelasi dengan masalah stunting.

“Kita tidak bisa, hanya memberikan gizi tambahan untuk ibu hamil dan lain-lain, tapi kita tidak menyentuh rumah tinggalnya. Jadi ini harus dikerjakan secara paralel. Stunting kita kerjakan, pemenuhan gizi kita kerjakan, sanitasi, drainase, air bersih, kawasan kumuh, ini harus kita selesaikan juga secara paralel,” katanya.

Dalam kesempatan yang sama, Gibran menyindir cawapres dari Cak Imin, soal pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Gibran menyinggung rencana pasangan AMIN yang berencana untuk mengkaji ulang pembangunan IKN.

“Saya ingat sekali Gus Muhaimin sempat ikut meresmikan dan potong tumpeng di IKN, ini gimana ini nggak konsisten, dulu dukung sekarang nggak dukung karena menjadi wakilnya Pak Anies yang mengusung tema perubahan,” sentil Gibran.

Cak Imin

Cak Imin berencana membangun 40 kota selevel Jakarta apabila memenangi Pilpres 2024

“Kami memiliki satu tekad didalam pemerintahan yang akan datang minimal harus dibangun 40 kota baru yang selevel Jakarta,” kata Cak Imin.

Mahfud MD

Mahfud MD dan Gibran kompak mengkritisi janji cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar alias Cak Imin yang ingin bangun 40 kota setara Jakarta.

Mahfud mengaku kaget ketika mendengar Muhaimin Iskandar ingin bangun 40 kota selevel Jakarta. Menurutnya, tidak masuk akal 40 kota dibangun dalam masa pemerintahan 5 tahun.

"Ini IKN saja sudah puluhan tahun baru dilaksanakan, itu pun yang investasi baru dalam bentuk janji. Belum ada yang melaksanakan, nah gitukan. Lalu saudara 40 [kota], luar biasa menurut saya 40 kota selevel Jakarta yang sudah metropolitan seperti itu," ujar Mahfud.

Halaman
  1. 1
  2. 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper