Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

2 Pekan Pertama, LRT Jabodebek Hanya Beroperasi hingga Pukul 20.00 WIB

Masa operasional LRT Jabodebek pada tahap awal hanya akan menggunakan sebanyak 12 rangkaian kereta (trainset).
Kendaraan melintas di dekat rangkaian gerbong kereta Light Rail Transit (LRT) di Jakarta, Minggu (2/10/2022). Bisnis/Suselo Jati
Kendaraan melintas di dekat rangkaian gerbong kereta Light Rail Transit (LRT) di Jakarta, Minggu (2/10/2022). Bisnis/Suselo Jati

Bisnis.com, JAKARTA – LRT Jabodebek hanya akan melakukan pelayanan pengangkutan penumpang hingga pukul 20.00 WIB pada tahap awal operasinya.

Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Risal Wasal menjelaskan, masa operasional LRT Jabodebek pada tahap awal hanya akan menggunakan sebanyak 12 rangkaian kereta (trainset). Kegiatan operasional tersebut akan dilakukan mulai dari pukul 05.00 WIB hingga 20.00 WIB.

Durasi tersebut lebih singkat dibandingkan dengan jam operasional penuh LRT Jabodebek yang direncanakan pada 05.00 WIB hingga 23.30 WIB.

Adapun, waktu tunggu antarkereta atau headway pada tahap awal operasi ini adalah 10 menit untuk stasiun dalam Kota Jakarta dan 20 menit di antara stasiun ujung, yakni Harjamukti dan Jatimulya.

“Tahap pertama ini operasionalnya sampai pukul 20.00 WIB untuk 2 pekan ke depan,” jelas Risal saat ditemui di Stasiun LRT Dukuh Atas, Jakarta, Senin (28/8/2023).

Risal melanjutkan, tahap selanjutnya jumlah trainset yang beroperasi akan ditambah menjadi sekitar 14 hingga 16 rangkaian. Kemudian, pada tahap terakhir, sebanyak 27 rangkaian kereta akan beroperasi normal mengangkut penumpang.

Dia mengatakan, rencananya LRT Jabodebek akan melakukan sebanyak 467 perjalanan per harinya dengan rute Harjamukti-Dukuh Atas dan sebaliknya, serta Jatimulya-Dukuh Atas dan sebaliknya.

Adapun, masyarakat umum sudah dapat menggunakan LRT Jabodebek mulai pukul 14.00 WIB hari ini, Senin (28/8/2023). Penumpang akan dikenakan tarif promo sebesar Rp5.000 yang berlaku flat.

"Masyarakat yang ingin menggunakan LRT Jabodebek hari ini dapat menikmatinya pukul 14.00 WIB," demikian kutipan akun Instagram resmi LRT Jabodebek @lrt_jabodebek. 

LRT Jabodebek juga menetapkan jam perjalanan terakhir untuk hari ini. Secara terperinci, perjalanan terakhir rute Harjamukti-Dukuh Atas pukul 16.49 WIB. Kemudian, perjalanan terakhir Dukuh Atas-Harjamukti pukul 17.49 WIB.

Untuk perjalanan terakhir Dukuh Atas-Jati Mulya pukul 17.38 WIB dan Jati Mulya-Dukuh Atas pada pukul 16.40 WIB. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper