Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mudik Lebaran, 5.300 Kendaraan ke Sumatra Lewat Pelabuhan Ciwandan

ASDP Indonesia Ferry mencatat sudah sebanyak 5.300 kendaraan ke Sumatra lewat Pelabuhan Ciwandan saat mudik Lebaran 2023.
Tempat antrean kendaraan di Pelabuhan Ciwandan. / Dok. ASDP
Tempat antrean kendaraan di Pelabuhan Ciwandan. / Dok. ASDP

Bisnis.com, JAKARTA – Pelabuhan Ciwandan Banten yang diperbantukan untuk menyeberangkan pengendara dengan moda sepeda motor selama mudik Lebaran 2023 mulai dipadati pemudik yang akan melakukan perjalanan ke Sumatra.

Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Shelvy Arifin menuturkan, dalam dua hari sejak pemberangkatan pertama dari pelabuhan ini, tercatat sudah ada 5.300 unit kendaraan yang diseberangkan, terdiri dari 4.129 unit sepeda motor dan 1.171 unit truk logistik.

“Dari pemberangkatan perdana pemudik motor via Pelabuhan Ciwandan pada Sabtu (15/4) dini hari hingga Minggu siang ini total produksi roda dua yang diangkut sebanyak 4.129 unit, dan truk logistik sebanyak 1.171 unit. Sehingga total jumlah kendaraan yang dilayani dari Ciwandan sebanyak 5.300 unit,” kata Shelvy dalam siaran pers, Minggu (16/4/2023).

Per hari ini, Minggu (16/4/2023) Shelvy menyebutkan, pihaknya telah mengeluarkan sebanyak 8 Kapal Motor Penyeberangan (KMP) yang dioperasikan sejak dini hari untuk melayani penyeberangan pemudik dengan sepeda motor dan truk logistik yang kian meningkat.

Delapan KMP tersebut adalah KMP. Rishel, KMP. Raja Rakata, KMP. Trimas Fadhila, KM Mutiara Ferrindo 7, KMP. Athaya, KMP. Amadea dan KMP. ALS Elvina, dan KMP Kumala.

"Pantauan lapangan, trafik roda dua dan truk logistik via Pelabuhan Ciwandan masih ramai mengalir. Sejak dini hari, delapan kapal yang melayani dari Ciwandan," tambah Shelvi.

Sementara tercatat jumlah reservasi tiket roda dua rute Ciwandan - Bakauheni dari H-7 hingga H-1 sebanyak 16.875 unit atau baru sebesar 17,41 persen. Adapun reservasi tertinggi sebanyak 4.343 unit sepeda motor atau baru mencapai 18,29 persen pada Kamis (20/4/2023) atau H-2 Lebaran.

Untuk rute Ciwandan - Panjang yang dilayani KM Dobonsolo (Pelni) pada H-3 sampai dengan H-2 Lebaran dengan total tiga perjalanan, tercatat jumlah reservasi sebanyak 2.614 unit sepeda motor atau sebesar 69,71 persen dengan reservasi tertinggi pada pada Kamis (20/4/2023) yaitu sebanyak 1.444 unit sepeda motor atau sebesar 57,76 persen.

Berdasarkan catatan Bisnis.com, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyiapkan Pelabuhan Ciwandan, Banten sebagai pelabuhan penyeberangan untuk pemudik moda sepeda motor untuk mencegah kepadatan lalu lintas pada masa mudik Lebaran 2023. 

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Hendro Sugiatno mengatakan Pelabuhan Ciwandan digunakan untuk mengantisipasi kenaikan jumlah pemudik pada 2023. Lonjakan pemudik ini diprediksi terjadi seiring pencabutan kebijakan PPKM yang akan meningkatkan mobilitas dan minat masyarakat untuk mudik. 

"Pelabuhan Ciwandan ini bukan alternatif, tetapi akan digunakan bersamaan dengan pelabuhan penyeberangan lainnya selama masa mudik 2023," katanya dalam Konferensi Pers Mudik Gratis Angkutan Lebaran 2023, Senin (13/3/2023).

Melalui penyeberangan di Pelabuhan Ciwandan, menurut Hendro, pengguna sepeda motor nantinya tidak akan bercampur dengan kendaraan besar lain seperti truk angkutan, bus, dan lainnya. Selain itu, penggunaan Pelabuhan Ciwandan juga diharapkan dapat mengurangi waktu tunggu pengguna sepeda motor untuk diangkut masuk ke kapal penyeberangan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Widya Islamiati
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper