Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

TransJakarta Alihkan Sejumlah Rute Imbas Demo di Patung Kuda Hari Ini

TransJakarta mengalihkan sejumlah rute seiring dengan adanya aksi demo di kawasan Patung Kuda, Jakarta pada hari ini, Senin (20/3/2023).
Bus Transjakarta melintas di kawasan Senayan, Jakarta, Senin (7/11/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha
Bus Transjakarta melintas di kawasan Senayan, Jakarta, Senin (7/11/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - TransJakarta melakukan penyesuaian layanan pada Senin (20/3/2023) per pukul 11.27 WIB seiring dengan adanya aksi demo di sekitar kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat.

Aksi demo dilakukan oleh PA 212 dan sejumlah ormas lainnya untuk menyampaikan penolakan kedatangan Timnas Israel U-20 ke Indonesia.

Apriastini Bakti Bugiansri, Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) menjelaskan penyesuaian ini dilakukan baik berupa pengalihan maupun perpendekan rute

“Kebijakan ini diambil agar tetap bisa memobilisasi masyarakat yang berkegiatan menggunakan rute-rute terdampak. Jalanan akan kembali normal jika jalur sudah bisadilintasi bus kembali,” kata Apriastini dalam keterangan resmi perusahaan, Senin (20/3/2023).

Berikut perincian layanan Transjakarta yang mengalami penyesuaian hari ini, 20 Maret 2023:

1. Blok M-Kota (Koridor 1)

Untuk sementara mengalami pengalihan rute untuk kedua arah. 

Halte yang tidak melayani: 

2. Arah Kota

- Halte Bank Indonesia;

- Halte Monas. 

3. Arah Blok M

- Halte Monas 

4. Blok M-Senen (1P)

Untuk sementara mengalami pengalihan rute untuk arah Senen sementara arah sebaliknya beroperasi normal. 

Bus stop yang tidak melayani pelanggan: 

- Kementerian Pariwisata

- Monas 1

- Monas 2

- Monas 3

Pantai Maju-Balaikota (1A)

Untuk sementara mengalami perpendekan rute menjadi Pantai Maju-Juanda. 

Bus stop yang tidak melayani:

- Halte Monas

- Bus stop Balikota

Pulogadung-Harmoni (Koridor 2)

Mengalami pengalihan rute untuk arah Pulogadung, sementara untuk arah sebaliknya normal. 

Halte yang tidak melayani pelanggan arah Pulogadung: 

- Halte Monas

- Halte Gambir 2

- Halte Balaikota

Pulo Gadung-Rawa Buaya (2A)

Untuk sementara mengalami pengalihan rute dikedua arah. Sementara arah Rawa Buaya tidak melayani Halte Kwitang-Monas dan arah Pulogadung tidak melayani Halte Monas-Gambir 2. 

Juanda-Bundaran HI (2ST)

Mengalami pengalihan rute untuk arah Juanda dan arah sebaliknya normal. 

Halte yang tidak melayani:

- Halte Bank Indonesia arah utara

- Halte Monas

Kalideres-Bundaran HI (Koridor 3)

Untuk sementara mengalami pengalihan rute dikedua arah.

Halte yang tidak melayani adalah halte Petojo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper